jatuh hati - the8

806 66 3
                                    

bakalan pendek banget. ini sebenernya bekas tugas bahasa indonesia aku waktu kelas 12 di sma kemarin. nggak sengaja nemu waktu lagi beres-beres memo hehehe. mau dibagi aja sama temen-temen di sini biar dikomentarin sama kalian 😚

dulu tugasnya disuruh buat narasi singkat dari lagu indonesia. aku pilih lagunya raisa yang jatuh hati dan jadilah narasi ini. sebenernya waktu nulis juga nggak membayangkan minghao sebagai visualisasi cuma tadi pas baca ulang, minghao kayanya cocok? gimana menurut kalian?

btw tulisannya tidak lowercase seperti biasanya karena ini beneran cuma aku copas dari tugasku. hehehe ♡

happy reading, ya!

__________

Akhirnya, sosok yang saya tunggu kelihatan juga batang hidungnya. Terlihat dia berjalan cepat menuruni tangga gedung fakultasnya, masih belum melihat saya. Kemeja kotak-kotak flanel warna merah, celana katun hitam, ditambah sepatu converse abu yang rutin dicuci olehnya dua minggu sekali, cukup bikin dia terlihat cantik sekali di mata saya. Apalagi sore ini, rambutnya sengaja dia gerai karena baru potong rambut, bisa-bisanya masih kelihatan rapi meskipun dia sudah melewati empat kelas hari ini. Dengan penampilan cantiknya yang bikin saya tidak bisa marah meskipun sudah dibuat menunggu lebih dari empat puluh menit, dia menyempatkan diri buat belok ke arah wastafel. Dibukanya sebotol air mineral yang ada di tangan, kemudian disiramnya pot tanaman bunga yang ada di samping wastafel itu hingga air mineralnya hanya tersisa setengah. Barulah kemudian dia meneguk air mineral sisanya seraya berjalan ke arah saya, menyapa saya dengan senyumnya, yang mana bisa tidak membuat saya tidak tersenyum juga. Waktu dan tenaga untuk menunggu dia lebih dari empat puluh menit tadi, seakan langsung dibayar lunas saat dia melempar senyum ke arah saya.

Atas permintaan dia, mobil saya berbelok dan parkir di depan tenda penjual pecel lele kaki lima. Dia turun lebih dulu setelah mesin mobil saya matikan. Kemudian saya ikut turun dan menemukan dia tengah menunggu saya sebelum kami akhirnya masuk ke dalam tenda. Dua jari tangan kanannya terangkat, memesan dua porsi pecel lele untuk saya dan dia. Kami mengambil duduk di kursi yang paling dekat dengan pintu, kemudian dia melanjutkan cerita tentang kura-kura peliharaannya sampai dua piring lele goreng turun di hadapan kami beberapa saat kemudian. Waktu yang saya habiskan bersama dia selalu tampak ajaib. Tidak ada satu keluh pun yang berhasil keluar saat saya bersama dia. Tidak ada satu pun niat untuk kesal saat saya bersama dia. Tidak ada satu pun detik yang terlewat tanpa senyum di wajah saat saya bersama dia. Bagaimana dia tersenyum, bagaimana dia tidak pernah mengeluh, bagaimana dia memandang dunia, bagaimana dia selalu berpikiran positif pada sekitarnya, selalu berhasil membuat saya kembali jatuh pada dirinya.

Kami selesai saat langit sudah mulai gelap. Adzan maghrib memang sudah berkumandang sejak lele pesanan kami masuk ke dalam wajan. Kami berjalan keluar tenda, melewati dua pengamen dengan gitarnya dengan dia yang tidak lupa memasukan sebagian uang kembalian kami ke dalam kaleng yang disimpan di hadapan mereka. Sebelum masuk ke dalam mobil pun, dia menyempatkan diri untuk memberikan selembar uang berwarna ungu kepada petugas berseragam oranye yang akan membantu saya mengeluarkan mobil kembali ke jalan raya. Kemudian, barulah dia benar-benar kembali ke dalam mobil saya. Tidak lupa, terima kasih dia ucapkan kepada saya yang entah sudah melakukan apa untuknya. Sekarang, sudah kelewat jelas, bukan? Bagaimana bisa saya tidak terus-menerus menjatuhkan hati saya untuk dia?

__________

buat temen-temen yang udah mulai sekolah lagi, semangat yaa! entah online atau udah belajar normal di sekolah, pokoknya semangat dan stay healthy okaaaay 🔥

barangkali ada temen-temen yang seangkatan sama aku dan baru aja selesai atau akan menghadapi utbk 2020, semangat juga! aku sebagai temen seangkatan kalian juga berdoa semoga kalian dapat hasil yang terbaik dari Tuhan.

btw kalian mampir doooooong ke wall aku :(
aku abis posting woozi social media au di twitter dan tautannya aku simpan di sana! mampir juga ke work(s) aku yang lain karena sepertinya pembacaku pada hilang setelah kutinggal 2 tahun lamanya...

kalian juga request-request dong di sini 👉
aku kehabisan ide 😩

bubblegum; svtTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang