43

211 33 8
                                    

Keesokan harinya

Selain menjadi penulis Anna juga mengambil pekerjaan sebagai guru les privat, dan hari ini Anna akan mengajar ke rumah muridnya

"Lo mau dianter?"tanya Ken lewat via telpon

"Gausah gue pergi sendiri,lo cari duit yang bener,"ucap Anna

"Yaudah deh kalau gitu hati hati,"

"Iya gue tutup dulu ya,bye,"Anna pun mematikan telpon nya dan bersiap pergi

"Ma Anna pergi ngajar dulu ya,"ucap Anna pada ibunya

"Iya Na hati hati,"

"Iya ma,dadah," Anna pun berjalan kaki menuju halte bus,ia menunggu bus yang akan membawanya ke rumah muridnya,setelah bus sampai Anna pun segera masuk ke dalam bus.

30 menit kemudian...

Anna sampai didepan rumah murid nya,ia menekan bel rumah tersebut tak lama kemudian seorang anak lelaki membukakan pintu sementara anak perempuan berlari untuk memeluk Anna

"Kakak!"sapa kedua anak itu

"Heii Alan sama Alana apa kabar nya?"tanya Anna sembari mengelus puncak kepala Alana

Alan dan Alana adalah anak kembar, Alan adalah kakak nya, dan Alana adalah adik perempuan Alan mereka hanya diberbeda 3 menit dan mereka kini sudah menginjak bangku smp

"Baik ka,kaka gimana kabar nya?"tanya Alana

"Baik ko,yu masuk yu kita belajar,"ucap Anna

Mereka berdua pun mengangguk kemudian Anna mengajak mereka berdua masuk

"Ka,aku pengen baca novel kakak kenapa kita belum boleh baca?"tanya Alan

"Kalian boleh baca nanti kalau kalian udah kelas 3 smp,"ucap Anna

"Masih lama banget kaaaaa..."rengek Alana

"Iya ka, kelas 1 smp juga gapapa kaa.."

"Kalau kalian nawar ntar kakak tambahin kalian boleh baca kelas 1 SMA!"ucap Anna

Raut wajah Alan dan Alana semakin cemberut "yaudah deh iya,"ucap mereka berdua

Anna pun tersenyum "engga ko nanti habis belajar kita baca sama sama ya,"ucap Anna sembari mengelus kepala mereka berdua

"Beneran?"

"Iya bener,"

"Yess! Kalau gitu ayo belajar cepetan ka!"ucap Alana

Alan dan Alana segera menempati tempat duduk mereka dan menyiapkan bukunya

"Ada pr ga?"tanya Anna

"Ada ka!"

"Coba kakak liat,"ucap Anna,Alan pun menyodorkan buku nya lalu Anna menerimanya,Anna mengamati tugas Alan dan Alana kemudian mengerti

"Yaudah yu kerjain bareng bareng,"ucap Anna

Mereka pun memulai belajarnya,Anna menjelaskan satu persatu persoalan dari tugas tersebut.

Beberapa menit kemudian mereka telah menyelesaikan tugas nya,lalu dilanjut penjelasan dari Anna

Jam 12 siang telah tiba ini waktunya mereka beristirahat dan makan siang

"Ayo istirahat dulu,"ucap Anna

"Okeee kaa,"

"Kita makan siang dulu ya,"ucap Anna sembari berjalan ke dapur

"Mamah kalian kemana?"tanya Anna

Cinta dan Rahasia 2 (End)Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang