Hati-hati Terhadap Ilmu Kalam | Jangan Siakan Waktu

32 3 0
                                    

🔖 BERHATI-HATILAH TERHADAP ILMU KALAM

Apabila engkau ingin istiqomah di atas kebenaran dan jalannya Ahlus Sunnah sebelummu, maka berhati-hatilah terhadap ilmu kalam, orang yang mendalami ilmu kalam, debat, bantah-bantahan, qiyas, dan dialog dalam perkara agama. Karena mendengarnya engkau dari mereka -meskipun kau tidak menerimanya- akan menumbuhkan keragu-raguan dalam hati. Dan cukup dengan menerima perkataan itu, engkau akan binasa.

Tidaklah ada kezindiqan, bid'ah, hawa nafsu, dan kesesatan, melainkan dari ilmu kalam, debat, bantah-bantahan, dan qiyas (yang rusak). Ini merupakan pintu-pintu bid'ah, keragu-raguan, dan kezindiqan.

Syarhussunnah al-Imam al-Barbahari

______________________________

JANGAN SIA-SIAKAN WAKTU

🖋 Ibnu Qoyyim Al-Jauziyyah رحمه اللَّه mengatakan :

إِضَاعَة الْوَقْت أَشد من الْمَوْت لِأَن إِضَاعَة الْوَقْت تقطعك عَن الله وَالدَّار الْآخِرَة وَالْمَوْت يقطعك عَن الدُّنْيَا وَأَهْلهَا.

“Menyia-nyiakan waktu itu dampaknya lebih parah dibandingkan kematian. Karena yang namanya menyia-nyiakan waktu itu akan memutuskan hubunganmu dari Allah serta negeri akhirat. Sementara kematian itu hanya akan memutuskanmu dari dunia serta para penghuninya.”

📖 Kitab Al-Fawaaid Hal. 31

💜💜💜
________________________________

Semoga bermanfaat 🙏
Jangan lupa Vote, Coment, dan Share ya 😊

Catatan Dakwah IslamiTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang