Tanda Orang Bertakwa | Ujian Kekayaan Lebih Berat

46 6 2
                                    

🌻🍄 TANDA-TANDA ORANG BERTAKWA
«»«»«»«»«»«»«»«»«»«»«»«»

📗 Al-Imam al-Hasan al-Bashri rahimahullah berkata,

إن لأهل التقوى علامات يُعرفون بها، صدق الحديث، والوفاء بالعهد، وصلة الرحم، ورحمة الضعفاء، وقلة الفخر والخيلاء، وبذل المعروف وقلة المباهاة للناس، وحسن الخلق، وسعة الخلق مما يقرب إلى الله عز وجل.

🌿 “Sesungguhnya pada diri orang-orang bertakwa terdapat tanda-tanda yang dengannya mereka bisa dikenali, yaitu :

▶ Ucapannya jujur
▶ Menunaikan janjinya
▶ Menyambung tali silaturrahmi
▶ Mengasihi orang-orang yang lemah
▶ Tidak berbangga diri dan tidak pula sombong
▶ Berusaha mencurahkan kebaikan
▶ Tidak bangga dan merasa lebih baik di hadapan manusia
▶ Berakhlak baik
▶ Lapang dalam akhlak dan pergaulan yang bisa mendekatkan dirinya kepada Allah ‘azza wajalla.”

❖❖❖━•••••━━━•💡•━━━━┅┉┈

🌺🍃UJIAN KEMISKINAN ITU BERAT, TETAPI UJIAN KEKAYAAN ITU LEBIH BERAT⁣

Dari 'Amr bin 'Auf Al Muzanni radhiallahu'anhu, Nabi Shallallahu 'alaihi Wasallam bersabda :⁣

فَوَاللَّهِ لا الفَقْرَ أَخْشَى علَيْكُم، ولَكِنْ أَخَشَى علَيْكُم أَنْ تُبْسَطَ عَلَيْكُمُ الدُّنْيَا كما بُسِطَتْ علَى مَن كانَ قَبْلَكُمْ، فَتَنَافَسُوهَا كما تَنَافَسُوهَا وتُهْلِكَكُمْ كما أَهْلَكَتْهُمْ⁣

“Demi Allah, bukanlah kefakiran yang paling aku takutkan terhadap kalian. Namun yang paling aku takutkan terhadap kalian adalah dijadikan kekayaan dunia kalian berlimpah, sebagaimana pernah terjadi pada orang-orang sebelum kalian. Lalu kalian berlomba-lomba mendapatkannya sebagaimana orang-orang terdahulu. Sehingga akhirnya kalian pun binasa sebagaimana binasanya orang-orang terdahulu.”

(HR. Bukhari no. 3158, 6425, Muslim no. 1051)⁣

Sumber:⁣ @silsilahsahihah⁣

❖❖❖━•••••━━━•💡•━━━━┅┉┈

Semoga bermanfaat 🙏
Jangan lupa Vote, Coment, dan Share ya 😊

Catatan Dakwah IslamiTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang