Dentingnya masih terdengar hingga sudut ruangan. Tak ada yang berubah. Warna coklat tua, melekat didinding yang sama sejak 15 tahun silam.
Kisah demi kisah terpaut dengan waktu, tak berpenggal sedikit pun berkait seperti rantai. Jam dinding saksi bisu semua cerita ini, yang tak ku lihat dan ku dengar mungkin iya sedikit tau tentang itu.
Masih jadi bayang-bayang semu, semua seperti kilat tak kusangka sudah selama dan berlalu begitu saja. Masa-masa riuh yang ramai masih terasa hangat dibilik ini, pecah tawa dan tangis begitu terasa. Mereka yang berubah, namun kisahnya tetap ada. Dentingan jam menjadikannya lebih nyata dan ada.
Tiap jam berdenting memberi isyarat, waktu yang terus berjalan dan tak kan pernah berhenti. Jika kalau detingannya tak terdengar lagi namun waktu tak kan berhenti begitu saja.
Seperti kita yang mungkin telah usai tapi kisahnya tak pernah hilang.
#senandikaeventgalaxystarpublisher
![](https://img.wattpad.com/cover/250197844-288-k195239.jpg)
KAMU SEDANG MEMBACA
The Memories
Historia CortaSenandika Kenangan Tak ada kenangan yang dapat dilupa begitu saja, suatu saat pasti ada waktu kamu mengingatnya namun dengan perasaan yang berbeda dari sebelumnya. Aku lebih ikhlas atau sebaliknya dengan keadaan itu. Since 5 Desember 2020 #senandika...