SALAH PAHAM
Siapa yang tidak mengenal Jovan? Ketua angkatan 97 yang sangat friendy dan humble, nyerempet sksd mungkin? Jovan selain terkenal karena fakta tersebut dia juga terkenal dengan sifat yang sering mempermainkan hati wanita atau biasa disebut buaya. Tapi wajah Jovan ini manis ditambah gigi kelinci yang membuat dia semakin manis. Jadilah ia dijuluki "Buaya bergigi kelinci".
Jovan akan membuat sasaran gadisnya jatuh sejatuh-jatuhnya lewat perlakuan manis yang ia berikan. Mantan Jovan pun rata-rata gadis hits yang famous dikalangan mereka. Seperti sekarang contohnya, ia berhasil mendapatkan hati Samara mantan kekasih dari seorang Tama Yudistira. Sehebat itu pesona seorang Jovan Kaliandra.
"Yang nonton Futsal yuk"
Samara yang berada di seberang meja menaikan alisnya satu "Bukannya kamu nggak suka bola ya?"
"Iya kan aku sukanya kamu" rayu Jovan sambil sedikit mencolek dagu kekasihnya itu.
Samara yang mendapat perlakuan itu hanya terkekeh pelan dan lanjut menyesap minuman matchanya.
Jovan dan Samara sedang menghabiskan weekend mereka dengan makan bersama sore ini di cafe yang ada di rooftop salah satu gedung dengan disuguhi pemandangan semburaat senja yang menambah kesan manis pada dua sejoli yang menghabiskan waktu ini.
"Ya mau ya? Deket sekolah kita kok tempat futsalnya" ajak Jovan sekali lagi sambil menggoyang-goyang pelan tangan Samara.
"Ngapain nonton futsal sih? Mending nonton film baru di bioskop"
"Nonton Satria sayang, temen aku lagi tanding perlu disemangatin"
"Kapan tandingnya?"
"Sekarang jam 7 malem"
"Ya udah ayo abis dari sini kita langsung aja"
"Oke makasih sayang " Jovan sedikit mencondongkan badannya ke hadapan Samara dan memberi kecupan manis di pipi gadis itu.
Benar-benar hebatkan cara Jovan berperilaku manis kepada kekasihnya? Siapa yang akan menolak berpacaran dengan laki-laki seromantis Jovan.
▪▪▪
Tibalah Samara dan Jovan di lapangan futsal disana sudah terlihan Satria yang melambaikan tangan ke arah Jovan dan dibalas lambaian kembali.
"SARIFUDIN SEMANGAT WOY" Ini Jovan yang berteriak ke arah Satria.
Satria yang saat itu terkekehpun kembali menjawab "YO THANKS MA BRO IMRON".
KAMU SEDANG MEMBACA
Ruang Tanpa Rencana
Teen Fiction"Denger baik-baik ya tuan Bagaskara, gue normal dan akan tetap begitu" -Daru Raditya Caka "Inget ini ya calon nyonya Bagaskara, gue bakal berjuang sampe lo bener-bener jadi pihak bawah" -Satria Bagaskara "Disekolah ketua angkatan 97, diluar sekolah...