15. Hah? Sayang?

2.3K 331 24
                                    

Masih posisi rehat.
Tapi aku gatal untuk tidak mengepost ini. Haha.

Penelitian dan jurnal artikel membuat ku sedikit gila. Belum lagi ide untuk menulis kerap muncul padahal harus fokus dengan kerjaan 😅
Hah.. sulit memang.
Anyway
.
.
.
.
.
.
.
.
Selamat membaca.

Pagi yang cerah di Kuil Kang. Burung bersautan seperti pagi pagi biasanya.

Irene masih tertidur bersama yerim. Sedangkan seulgi sudah bangun dan segera menyapu halaman depan yang beberapa hari yang lalu di selimuti daun daun yang gugur.

Ini sudah 3 bulan semenjak yerim tinggal bersama mereka. Tinggal tersisa 3 bulan lagi sebelum penjemputan yerim.

Semenjak berkenalan dengan wannie dan joy, hidup seulrene lebih ringan untuk mengurus yerim. Seperti ketika mereka harus sibuk dengan kuliah mereka, joy akan datang dan membantu mereka. Untung saja joy merupakan guru playgroup, sehingga ketika ada hal mendesak seperti jika seulrene memiliki kelas pagi atau ada kegiatan apapun itu, yerim akan mereka titipkan ke joy.

Untung saja wannie juga tidak melakukan apa apa seperti mencoba melakukan eksperimen kepada yerim. Yang ada pria itu sekarang terlalu memanjakan yerim sampai membuat irene murka beberapa kali.

Kemajuan dari yerim, dalam waktu 2 bulan bayi yaitu dia berumur 10 bulan~ yey~, sekarang juga tidak merangkak lagi, dia sudah mulai berjalan beberapa langkah walau belum terlalu kuat dan tentu kosa katanya mulai lengkap walau yaa masih terkadang belakangnya saja yang terdengar. Yang paling repot kini dia bisa menunjuk dan jika tidak dituruti ada saja tingkahnya, dari entah guling-guling dilantai atau pura pura menangis. Tapi untung saja, sepertinya seulrene sudah mulai terbiasa dengan tingkah si bayi satu itu.

Hubungan seulrene? Yaa bisa dikatakan semakin baik. Mereka tidak canggung sebagaimana diawal. Dan entah mengapa mereka seperti sudah terbiasa untuk saling membantu satu sama lain yang tidak hanya sekedar merawat yerim saja.

Saat hebohnya kejadian bulan lalu, seulgi juga disibukkan dengan persiapan acara festival yang akan diadakan fakultasnya. Tidak jarang irene sering menyiapkan makanan untuk seulgi dan teman temannya dikala ia sempat untuk membuatkannya. Alasan irene membuatkan makanan pun karena dia mulai paham kebiasaan si pria beruang yang sangat suka dengan junk food, apalagi ketika sibuk.

Tentu, semua bekal itu menjadi pertanyaan untuk seulgi dari teman temannya. Bagaimana tidak? Yang mereka tau seulgi hanya tinggal sendiri, dan dia tidak serajin itu untuk membuat bekal. Beberapa mengoda seulgi bahwa bekal itu pasti dari krystal. Dan tentu, seulgi akan bodo amat. Dia tidak akan menjawab semua godaan teman temannya. Masih untung dia mau berbagi. Irene termasuk pintar untuk memasak soalnya. Makanannya cocok dengan lidah seulgi dan tentu ada rasa senang ketika seulgi mendapatkan perhatian dari irene. Dia tak mau membaginya.

Seulgi pun tak kalah perhatiannya kepada irene. Saat irene mulai sibuk dengan praktikumnya yang mulai banyak sehingga mengharuskannya untuk stay di fakultas sampai malam, seulgi selalu mencoba untuk menjemputnya. Kadang bersama yerim, kadang juga menjemput irene terlebih dahulu lalu menjemput yerim dari joy atau wannie.

Seulgi pernah menghebohkan fakultas irene tentunya. Dia pernah menjemput irene dengan yerim. Padahal saat itu irene sedang kerja kelompok. Biasanya irene hanya meminta seulgi untuk menunggunya di parkiran, namun tidak hari itu. Irene menyuruh seulgi untuk menjemputnya di depan lab.

Ya seulgi dengan santainya mengendong yerim dan menuju lab tempat dimana irene berada. Tentu lab masih ramai dengan mahasiswa angkatan irene dan beberapa kakak kelasnya.

Pria setampan seulgi dengan bayi digendongannya. Siapa yang tidak akan melirik bukan? Apa lagi ketika seulgi menghampiri irene dan natural mengambil tas irene. Belum lagi dengan irene yang tersenyum manis kemudian mengambil yerim dari gendongan seulgi dan mencium pipi gembul bayi itu. Lalu kemudian seulgi, lagi lagi dengan santainya memberi salam kepada teman irene sebelum kemudian mengandeng irene untuk pulang.

Ufo Baby ✅Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang