Semoga suka!
<Selamat membaca>
"Kenapa kalian menatap saya seperti itu?" Pertanyaan Jungkook menyadarkan mereka yang sejak tadi diam memperhatikan penampilannya.
"Jungkook, kau tidak sakit kan?" bukannya menjawab, Luhan malah bertanya pada sang putra.
"Tidak" jawabnya singkat.
"Kau ingin kemana dengan pakaian seperti itu?" Kini giliran Sehun yang bertanya.
"Kantor"
Tawa Luhan dan Baekhyun pecah ketika mendengar jawaban Jungkook sedangkan Sehun dan Chanyeol hanya terkekeh.
"Kau serius akan ke kantor dengan penampilan seperti itu?" Sehun tampak tidak percaya dengan perkataan sang putra.
"Astaga Kook, kau tidak lupakan jika ke kantor harus menggunakan pakaian formal bukannya pakaian santai" sahut Luhan.
Jungkook tidak membalas perkataan kedua orang tuanya, ia berjalan ke meja makan lalu mendudukan dirinya di kursi kosong sebrang Sehun.
"Kook, dimana Taetae?" Tanya Baekhyun yang sejak tadi tidak melihat keberadaan sang putra.
"Taeby masih harus mengurus Eunji, mungkin sebentar lagi dia akan turun"
"Anak itu lagi. Kenapa tidak kau sewa baby sister untuk merawatnya? Taetae pasti akan kelelahan nanti apalagi ia sedang hamil" ujar Luhan.
"Saya tidak bisa mempercayai siapapun untuk merawat Eunji, eomma"
sejak kejadian Eunha yang menipunya, Jungkook memang sulit untuk percaya pada orang lain. Ia hanya tidak ingin kebaikannya kembali di manfaatkan.
"Kalau begitu biar kami saja yang merawatnya untuk sementara, Taetae kan harus banyak istirahat di masa kehamilannya" saran Baekhyun.
"Saya akan bicarakan dulu dengan Taeby, eomma"
"Oh Kook, kau belum memberitahu kami semua kenapa penampianmu seperti ini" Celetuk Chanyeol tiba tiba.
Jungkook menghela nafas sejenak sebelum menjawab. "Taeby yang melakukan semua ini pada saya, dia bilang itu adalah keinginan baby"
Lagi lagi mereka tertawa mendengar jawaban Jungkook.
Mereka tidak pernah berpikir jika di masa ngidam Taehyung, ia melakukan ini. Jungkook sekarang terlihat benar imut dengan penampilannya yang seperti itu. Kaos berwarna pink dengan celana pendek selutut lalu dua anting yang menjuntai di telinga. jangan lupa juga rambut Jungkook yang ikat apple dengan jepit rambut karakter Kookie bt21 di sampingnya.
"Selamat pagi, semuanya" sapaan kelewat ceria dari orang yang menjadi pembicaraan mereka saat ini.
Taehyung berjalan dengan santai sambil membawa Eunji di dalam gendongannya menuju kursi kosong di samping sang suami lalu mendudukan dirinya disana.
"Berikan Eunji pada eomma, biar eomma yang menjaganya. Kau akan kesulitan untuk makan nanti" ucap Baekhyun.
Taehyung pun memberikan si mungil pada sang eomma.
KAMU SEDANG MEMBACA
Boy With Luv | Kookv ||END~
FanfictionJungkook terpaksa menikahi sahabatnya, Eunha yang berniat bunuh diri karena hamil. karena rasa sayang Jungkook dengan sahabatnya, ia bersedia mengambil tanggung jawab sebagai suami Eunha. Pernikahan mereka tetap harmonis meski tidak adanya cinta, h...