Jam menunjukan pukul 19.00, Jeffrey sudah memasuki ballroom acara setelah melewati pengecekan yang super duper ketat. Dia mengenakan setelan jas berwarna navy ditambah dengan gaya rambut comma hair. Jeffrey datang sendiri seperti apa yang dia bilang ke Clarissa.
Jeffrey melihat di sekelilingnya tampak banyak tamu-tamun penting yang hadir. Pesta ini lebih banyak mengundang tamu undangan dari pada pesta pertama Gumilar Group. Apa karena mungkin Gumilar Group akan meresmikan salah satu proyeknya? Jeffrey hanya tau itu. Banyak juga rekan media yang hadir ya seperti biasa untuk menarik perhatian dari publik.
Di sisi lain
Terlihat Clarissa sedang bersiap di depan meja rias. Make up natural itu yang dipilih oleh Clarissa. Dia mengenakan gaun berwarna abu-abu silver yang membuat kulit Clarissa putih. Sebentar lagi publik akan tahu siapa dirinya, tidak henti-hentinya Clarissa meremat tangannya sendiri untuk menghilangkan rasa tegang yang menyerang.
"Kak Cla, its okay. Semua akan berjalan dengan lancar" ucap Zoe meyakinkan Clarissa bahwa acara akan berlangsung dengan lancar.
"Apakah publik akan menerima aku ya Zoe? Apakah mereka akan percaya?" tanya Clarissa
"Mereka pasti akan menerima Kakak, banyak bukti kalau memang Kak Cla adalah pewaris sah" jawab Zoe
Rangkaian pembukaan acara telah dilalui, sekarang tiba waktunya Reynold memberikan speech untuk para tamu undangan yang datang. Sekalian juga untuk mengenalkan Clarissa ke publik. Tangan Clarissa mendadak dingin, setelah speech maka dia keluar tampil ke public sebagai pewaris Gumilar Group.
"Saya ingin mengucapkan terima kasih kepada para hadirin yang telah menyempatkan waktu untuk berkenan hadir di acara peresmian resort kami. Pada acara ini juga saya akan memperkenalkan seseorang penting pada hadirin sekalian. Dia adalah pewaris sah dari Gumilar Group. Pewaris yang ditunggu-tunggu kehadirannya" ucap Reynold, para awak media segera mendekati panggung setelah mendengar pernyataan dari Reynold.
"Mari kita sambut Nona Gumilar" ucap Reynold
Mendengar namanya dipanggil, Clarissa berjalan perlahan sambil menetralkan degup jantungnya yang tidak karuan. Dia akan menjadi sorotan ratusan pasang mata. Blitz kamera terus menyala setelah Clarissa memasuki panggung. Banyak orang terkejut melihatnya berjalan mendekati Reynold di podium.
"Pertama-tama saya ingin mengucapkan terima kasih kepada bapak dan ibu tamu undangan, yang telah berkenan menyempatkan datang pada peresmian resort Gumilar Group" ucap Clarissa
"Perkenalkan Nama saya Clarissa Kanaya Gumilar, putri kandung dari mendiang Adam Gumilar dan Melati"
"Saya selamat dari kecelakaan maut 17 tahun lalu, sungguh keajaiban yang sampai sekarang serasa mimpi untuk saya"
"Saya harap kerja sama antara Gumilar Group dengan perusahaan bapak dan ibu sekalian terus terjalin semakin baik kedepannya" Clarissa mengakhiri speechnya lalu membungkukkan badan.
Clarissa diantarkan oleh Reynold untuk menyapa tamu undangan. Pertanyaan terus menerus keluar dari mulut wartawan mengikuti setiap langkah kaki Clarissa. Pesta menjadi agak ricuh sesuai dengan tebakan Clarissa.
"Selamat malam Tuan Adhitama. Cla beliau adalah CEO AA Group" sapa Reynold dan memperkenalkan kolega kepada Clarissa.
"Selamat malam Tuan Bathara dan Nona Gumilar, perkenalkan saya Airlangga Adhitama. Sangat terhormat bisa bertemu dengan anda Nona Gumilar" ucap pria yang bernama Airlangga itu seraya mengulurkan tangan kepada Clarissa.
"Senang bisa berjumpa dengan anda Tuan Adhitama" ucap Clarissa menjabat tangan Airlangga.
"Saya harap kerja sama antar kedua perusahaan semakin terjalin" lanjut Clarissa
KAMU SEDANG MEMBACA
Love Each Other (END)
General FictionSepasang mantan kekasih yaitu Nickolas Jeffrey Manendra dan Clarissa Kanaya yang cerita cintanya belum usai. Harus dipertemukan kembali di sebuah projek yang sengaja dibuat oleh Jeffrey. Di sini juga perjalanan mencari kebenaran, perjuangan cinta da...