Bagian 16 - Sangat lucu

6 2 0
                                    

Pernah merasakan ga.. Soal.. Jatuh terlalu dalam, tapi cuma bisa diam? Lalu, saat kita mulai menaruh harapan, kita dipaksa mundur bahkan sebelum mengatakan apapun. Dan kita ga pernah tahu tuh, kalau ternyata... Sebenarnya, dia lagi menunggu atau bahkan memperjuangkan orang lain. Kalau ternyata sebenarnya, sejak lama sudah ada yang dia tunggu dan dia perjuangkan. tapi ternyata orang itu tak kunjung menghampiri atau menyadari perasaan dia.

Lucu nggak sih? Ketika dia tahu ada yang nunggu dia, dan dia nunggu orang lain. Ketika kita tahu ada yang berusaha mendekati kita, tapi kita maunya dia. Kenapa nggak dibuat mudah saja sih, semesta? Kenapa nggak dibuat aku sama dia sama-sama suka aja sih? Kupikir, itu akan jadi lebih mudah. Eh, ternyata, sebenarnya nggak mudah juga... Dengan kita saling suka, belum tentu semuanya akan langsung baik-baik saja kan?. Karena, siapa tahu, dengan kita sudah saling suka, belum tentu kita sama-sama nyaman, mungkin suka hanya sebatas perasaan lewat, lalu ujung-ujungnya sudah deh. Atau, karena, kalau kita langsung dipertemukan dengan orang yang cocok, yang akan saling sama kita, kita nggak akan pernah tahu rasanya berjuang, rasanya menyimpan, rasanya nikmatin kesendirian. Jadi, mungkin semesta mau menitipkan sebuah pesan ke kita. kalau... Semua yang kita dapatkan dengan usaha, dengan waktu, dan butuh proses, akan jauh lebih indah, juga akan memberi banyak pelajaran ke kita.

Hmmm.. Mungkin semua harus berusaha dilihat dari sisi positifnya ya, biar nggak kecewa terus, biar kita tetap bersyukur sama yang sudah semesta beri.

..

Yang Tak Bisa Kau MilikiTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang