Bagian 17 - Yang kuurungkan sampai kepadamu

3 2 0
                                    

Aku membiarkan tulisan tulisan ini. Kenapa?

Seperti yang sudah kukatakan sejak awal. Terlalu banyak yang ingin aku ucapkan kepadamu, tapi kamu tidak akan mau dengar. Lagipula, berbicara kepadamu tidak pernah semudah itu bukan? Jadi kubiarkan saja tulisan ini.

Walaupun... Aku mau kamu tahu perasaanku, aku mau kamu mengakui soal aku. Aku bukannya tidak berusaha agar tulisan ini sampai kepadamu, tapi.. Kalau saja aku mau, tulisan ini sudah sejak lama akan kamu terima. Dan itu tidak aku lakukan, karna Apapun tentang tulisanku, kupikir tidak perlu, atau semua yang sejak awal memang sudah berantakan, akan semakin hancur.

Sebab, aku bukan tipe orang yang akan merasakan lega setelah mengakui sesuatu kepadamu. Aku tidak mau kamu tahu, baik sekarang atau suatu hari nanti. Buatku, cukup aku dan semesta saja yang tahu, kamu tidak perlu. Aku senang menyimpannya sendiri, aku senang menyembunyikannya darimu. Teka-teki ini tidak perlu kamu pecahkan. Kamu hanya perlu fokus dengan apa yang menjadi tujuanmu, lagipula... sejak awal, kamu memang tidak pernah peduli tentangku kan?, jadi ya ku urungkan saja

..

Yang Tak Bisa Kau MilikiTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang