Nathaniel Heward ia adalah seorang dokter tampan yang banyak di sukai banyak orang, Nathan nama panggilan nya memiliki sifat yang baik hati dan juga dermawan pada siapapun. Nathan memiliki saudara kembar bernama Novano Heward biasa dipanggil Novan.
Novan memiliki sifat yang baik hati sama seperti Nathan beda nya Novan tidak menyukai dunia medis justru ia sangat suka berbisnis. Restoran butik hingga yang lain sudah buka cabang dimana-mana.
Nathan dan Novan merupakan keturunan Jawa - Prancis ibu nya yang berasal dari Semarang sedangkan ayahnya berasal dari Prancis. Dan menetap di Semarang tinggal disebuah rumah peninggalan neneknya yang masih bergaya rumah orang-orang Belanda.
Keluarga Heward adalah keluarga yang sangat baik pada siapapun para tetangga yang tinggal berdekatan dengannya juga sangat ramah bahkan ada salah satu anak tetangga yang pernah sakit dan di rawat oleh Nathan.
Di halaman rumahnya yang luas Nathan membuat klinik kecil untuk masyarakat atau tetangga di daerah rumahnya. Tentunya dengan niat baiknya ini supaya menjadi berkah untuk dirinya membantu orang yang tengah membutuhkan.
Hari ini mereka tengah berkumpul di meja makan sambil menyantap makan malam sambil berbincang-bincang tentang keseharian Nathan dan juga Novan selama bekerja.
"Gimana tadi di rumah sakit?" Tanya Dirga ayah dari Nathan dan Novan.
"Baik pa gak ada masalah," jawab Nathan. Nathan kini tengah bekerja disalah satu rumah sakit terkenal di kota nya sebagai dokter spesialis penyakit dalam ia selalu bekerja dengan profesional.
"Kalau kamu Novan gimana di kantor," kini giliran Novan yang di tanya oleh papa nya.
"Sama kok pa baik lancar tadi sih aku lagi banyak meeting aja sih seharian full," jawab Novan.
"Bagus kalau gitu, papa mama bangga sekali dengan kalian berdua dan papa juga sangat puas dengan capaian kalian berdua Nathan yang berhasil jadi dokter terus Novan jadi pemilik perusahaan serta bisnis nya dimana-mana," ucap Dirga,
Novan dan Nathan hanya tersenyum mendengar yang dikatakan oleh papa nya itu.
"Tapi ada satu yang masih kurang," ucap Rosa mama Nathan dan Novan.
"Apa ma?" Jawab Nathan Novan bersamaan.
"Kalian tahu kan mama dan papa melarang kalian pacaran sebelum menikah jadi mama dan papa menginginkan menantu karena mama rasa kalian sudah mapan untuk ini," ucap Rosa.
"Papa sama Mama punya sahabat lama yang tinggal di Jakarta, dan Oma nya teman papa ini dulu juga dekat dengan keluarga besar kita," sahut Dirga.
"Sahabat lama papa mu ini memliki anak perempuan yang cantik mama dan papa berniat untuk menjodohkan Nathan dengan sahabat papa lama ini kamu mau Nathan," tambah Dirga.
"Tapi Novan ?" Jawab Nathan yang memikirkan saudara kembar nya itu bila ia menikah lebih dulu.
"Itu urusan gampang kamu gak perlu khawatir," kata Rosa.
"Emang seperti apa pa anak perempuan teman papa itu?" Tanya Novan.
"Nanti selesai makan papa kasih tahu, tadi sore papa baru dikirim foto nya," jawab Dirga.
KAMU SEDANG MEMBACA
CATATAN TERAKHIR (END)
Teen FictionSelamat Membaca 😊 Kisah seorang Nathan yang sangat mencintai Anna walaupun tak terbalas, hingga maut memisahkan Nathan. Namun tak berhenti dari situ Novan adalah kembaran Nathan itu menggantikan posisi saudara kembar nya untuk terus menjaga Anna...