16- he knows

227 18 1
                                    

Berada di semester 4, membuat Yuri sedikit kewalahan dengan semua tugas yang diberikan. Entah mengapa Yuri merasa sangat berat menjalani perkuliahan semester ini seakan semua dosen berlomba-lomba untuk memberi tugas. Ditambah lagi saat ini usia kandungan Yuri sudah memasuki usia 4 bulan. Perutnya sudah terlihat membuncit dan akhirnya dia bisa merasakan bahwa dirinya benar-benar sedang hamil.

Dan apa yang terjadi, Yuri masih belum memberitahu Jungkook mengenai hal ini. Dia masih menyembunyikan kehamilannya dan hanya Hyunju yang tau. Rencananya setelah ujian tengah semester selesai Yuri akan memberi tahu Jungkook, bagaimanapun dia harus memberitahunya sebelum perutnya semakin membesar.


"Hahh kenapa banyak banget" keluh Yuri frustasi memandangi kertas yang berserakan di meja belajarnya.


Waktu telah menunjukan pukul 11.50 p.m, harusnya Yuri sudah beristirahat jam segini namun semua tugas ini memaksanya untuk tetap berjaga. Setidaknya satu tugas harus selesai malam ini. Sebelum melanjutkan kesibukannya, Yuri ingat dia harus minum susu kehamilan lebih dahulu karena ini sudah telat dari waktu seharusnya.

Yuri menyimpan box susu dilaci kamarnya, dia tidak meletakkan didapur karena kemungkinan Jungkook akan mengetahui.


"Belum tidur ?" Suara itu mengejutkan Yuri yang sedang menuang air dalam gelas.

"Oppa" ucap Yuri setelah membalikan badannya.

"Banyak tugas ?" Tanya Jungkook lagi

"Ne" Yuri meneruskan menuangkan air digelasnya

Jungkook hanya melihat Yuri, mungkin menunggu Yuri karena dia juga ingin menuangkan air.

"Aakkhhh" rintihan kecil terdengar


Tiba-tiba saja Yuri merasakan keram diperutnya. Ahh bukan waktu yang tepat, kenapa harus saat didepan Jungkook. Apa bayi ini ingin agar appanya segera tau keberadaannya !?


"Kenapa ?" Seketika Jungkook panik melihat Yuri memegangi perutnya

"Gwenchana oppa, aku ke kamar dulu" Yuri berjalan menuju kamarnya


Yuri segera merebahkan dirinya dikasur sambil mengatur nafasnya. Untung saja rasa keram itu hanya berlangsung sebentar sehingga Yuri tidak terlalu panik.


*******

Satu Minggu yang berat akhirnya berlalu, ujian tengah semester telah selesai. Setelah itu akan ada hari libur sekitar 1 Minggu sebelum kembali menjalani kuliah.Waktu untuk Yuri memberitahu semuanya pada Jungkook, dan menentukan keputusan apa yang akan mereka ambil.


"Akhirnya selesai juga" ucap Hyunju setelah keluar dari kelas ujian terakhir

"Mau belanja ?" Ajaknya pada Yuri

"Mian, gak bisa aku mau bicara sama pak Jung habis ini"

"Ahh iya iya"

"Kau harus benar-benar memberitahunya, jangan ditunda lagi lihat saja perutmu sudah makin besar" balas Hyunju sambil memegang perut Yuri.


Tidak begitu terlihat karena Yuri sengaja memakai Hoodie oversize untuk menyamarkan perutnya yang membuncit. Saat dirumah juga dia selalu memakai Hoodie atau kaos oversize.

with H!MTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang