Parisian flan is a French classic made with a vanilla custard cooked like a pie.
Your past is always your past. Even if you forget it, it remembers you.
- Sarah Dessen –
Aidan POV
"Perkenalkan saya Nara dari ME patisserie. Narashka Aidan Wibisono."
Di tengah riuhnya suasana dining room, di tengah tawa para tamu yang sedang berbincang, di tengah debaran jantungku yang seakan ingin ikut bertalu.
Dia terlihat ingin menamparku.
Meskipun begitu, aku hanya ingin memeluknya.
.
.
.
Setelah itu waktu terasa begitu cepat, sampai aku tidak sempat mencerna semua peristiwa yang terjadi selanjutnya. Dimulai saat dining time, ketika hors d'ouvers dikeluarkan berupa roti panggang berukuran kecil dengan campuran krim asam, kacang almon, kacang polong, dan potongan basil di atasnya. Kemudian berlanjut pada amuse-bouche yang berisi keripik ubi dengan tambahan keju berfungsi untuk merangsang nafsu makan, juga sup labu berukuran kecil dengan krim keju sebagai sajian di urutan ketiga. Selanjutnya adalah appetizer berupa jamur dengan remahan roti, diikuti dengan hidangan greek salad dengan vinaigrette balsamic dressing.
Pembicaraan bisnis tetap berlangsung di antara tamu yang datang selama fine dining, sesuai dengan tujuan soft opening Taste kali ini yang memang bermaksud untuk memperkenalkan kolaborasi antara Taste dan ME patissier dan menjaring klien potensial serta paparan pada media sosial oleh influencer.
Kalkun goreng dengan madu merupakan menu first main course malam ini, juga lemon sorbet yang diberikan sebagai palate cleanser sebelum dikeluarkan menu second main course berupa wagyu steak dengan special sauce by Chef Paul. Setelah itu pelayan mengeluarkan potongan keju dengan manisan kacang mete dan pistachio sebelum tampilnya hidangan penutup dari ME patisserie.
Kali ini aku sebagai executive chef ME patisserie memperkenalkan hidangan dessert dan mignardise sebagai sajian fine dining yang terakhir. Dua sajian yang aku buat dengan bangga, sebagai awal karir sekaligus memperkenalkan kehebatan ME di Indonesia.
"Terima kasih atas kesempatan yang diberikan kepada ME untuk kolaborasi yang luar biasa dengan Taste. Semoga kerja sama ini akan menjadi awal yang baik bagi kedua pihak khususnya, juga bagi dunia kuliner Indonesia. Kali ini kami mempersembahkan dua buah hidangan baru yang belum pernah diperkenalkan di manapun, dua buah hidangan yang secara khusus saya kreasikan untuk malam ini. Ini adalah parisian flan with chardonnay grape sorbet yang saya buat sebagai dessert. Juga mignardise berupa lilac macarons with lavender and lemon cream filling. Saya Chef Nara dari ME patisserie, i hope you enjoy the food, Bon Appetit!"
KAMU SEDANG MEMBACA
AIR (END, COMPLETE)
Romance#HUJAN.SERIES.4 "Where have you been all this time?" "Nowhere. Not your bussiness by the way." "Air, please?" "No! Berhenti panggil gue dengan nama Air. Nama itu cuma bisa digunakan untuk orang-orang yang berarti buat gue. Dan lo, Aidan, jelas buka...