Haiii, jumpa lagiiii
June 2020
Eternal Hope Hospital - Seocho
SeoulBau khas obat-obatan menyeruak di segala penjuru gedung putih yang menjadi sarana kesehatan seiring keempat pemuda dengan rompi yang menunjukkan mereka adalah relawan; berjalan semakin ke dalam bagian rumah sakit tersebut.
"Oh, Choi Soobin, sudah lama saya tidak melihatmu di sini," tutur seorang pria yang menggunakan snelli putih menghampiri mereka.
"Iya, ahjussi. Belakangan ini aku sibuk belajar untuk olimpiade, setelah selesai, aku kembali lagi. Kudengar Mona sudah sembuh, ya, ahjussi?" balas Choi Soobin dengan ramah pada dokter dengan tanda pengenal dari Departemen Pediatri Kardiotoraks.
Dokter tersebut kembali berkata, "Mona sudah sembuh dan sudah keluar kemarin. Kamu itu mirip sekali dengan ibumu. Sama-sama ambisius dan suka melakukan semuanya. Orang tuamu baik-baik saja, kan?"
"Mereka baik-baik saja, ahjussi. Noona juga baik," pungkas Soobin yang dibalas dengan beberapa tepukan bangga di pundaknya.
"Kalau begitu ahjussi tidak mengganggu kalian lagi. Bersenang-senang di sini dan tunggu ahjussi, kita akan makan siang di kantin bersama."
Soobin langsung mengangguk dan melambaikan tangannya pada dokter pria tersebut yang sudah kembali berjalan melewati mereka. Sempat melihat bahwa beberapa dokter lainnya membungkuk hormat menyapanya.
"Soobin, siapa dia? Kenalan orang tuamu?" tanya Seungmin di sampingnya, melihat sosok pria yang berbicara dengan Soobin sudah menghilang di balik dinding.
"Iya. Namanya Andrea. Ahjussi sudah berteman dengan orang tuaku sejak menjadi mahasiswa kedokteran, Seungmin."
Tungkai kaki mereka kembali melangkah, hendak menuju satu lantai di atas mereka lagi supaya mendaftarkan diri sebagai relawan di Departemen Pediatri.
KAMU SEDANG MEMBACA
[1.0] Little Space | WooSan
Fanfiction«ETERNAL LOVESHIP #1 STORY» [ON REVISION!] Jadi babysitter, sih, nggak masalah sebenarnya. Tapi, gimana kalau jadi babysitter untuk orang yang seusiamu dan terkena Little Space Syndrome? Nah, itu yang bermasalah dan Jung Wooyoung nyaris menenggel...