45. Game On 21+

3.2K 147 48
                                    














Author POV.







Haripun menjelang siang, Nadine sudah rapih dan membawa mobilnya untuk menjemput putri kesayangannya di sekolah, Nadine bersenandung ria karena suasana hatinya cukup bagus karena pasangan hidupnya selalu memperlakukannya dengan baik dan tak pernah berubah meskipun kesibukan sedang melanda, Nadine pun berhenti di parkiran lalu keluar mobil setelah mobilnya sudah terparkir rapih, ia kemudian melangkahkan kakinya menuju dalam sekolah TK elit tempat putrinya bersekolah, Nadine pun berdiri di depan kelas menunggu putri kecilnya keluar dari kelas.


“ Mamaaaa.....” Teriak seorang gadis kecil lalu keluar kelas dan memeluk erat kaki Mamanya.

“ Heii sayang, gimana hari ini di kelas?” Tanya Nadine sambil mengelus lembut rambut panjang anaknya.

“ Baik kok Ma.. besok kata Miss Nat mau bawa origami kita mau buat mainan” Ucap Valerie menceritakan hari ini.

“ Ohh ya? Yaudah nanti kita beli kertas origami buat besok Vale bawa ya?” Ucap Nadine pada Vale dan di angguki oleh Valerie.

“ Okee Maa...” Jawab Valerie antusias.

“ Selamat siang Miss Natasya” Sapa Nadine ramah saat melihat wali kelas Valerie keluar.

  

“ Ehh Bu Nadine, selamat siang, jemput Valerie Bu?” Tanya Natasya pada Nadine balik tersenyum ramah.

“ Iyaa Miss, beberapa hari ini Vale lagi minta di anterin Papinya, makanya saya cuma jemput aja” Jawab Nadine.

“ Ohh gitu, Vale deket banget sama Papinya ya Bu Nadine? beberapa kali saya liat waktu Papinya Valerie nganterin Valerie?” Tanya Natasya lagi.

“ Iyaa Miss, namanya anak satu-satunya dari kecil udah di manja sama Papinya ya gitu nempel banget, kalo Papinya lagi sibuk kerja kadang ngambek, murung anaknya” Jawab Nadine kemudian di balas senyuman oleh Natasya.

“ Miss, besok kita jadi bikin mainan kan?” Tanya Valerie pada Natasya.

“ Jadi dong sayang, Besok kita bikin burung dari origami, sama dinosaurus oke?” Ujar Natasya lembut pada Valerie.

“ Horee...” Ucap Valerie senang membuat dua wanita dewasa itu tersenyum.

“ Yaudah Miss kalo begitu saya permisi dulu” Ucap Nadine berpamitan.

“ Iyaa Bu Nadine, hati-hati di jalan” Jawab Natasya ramah.

“ Bye Miss Nat” Ucap Valerie sambil melambaikan tangannya.

“ Bye-bye Valerie” Jawab Natasya tersenyum sambil melambaikan balik tangannya.




Nadine pun akhirnya membawa Valerie kerumah Clara, karena teman-temannya lagi berkumpul disana, dan membiarkan Valerie juga bermain dengan teman-temannya, saat mobil Nadine memasuki pekarangan rumah Ale dan Clara lalu memarkirkan mobilnya di spot parkir rumah Clara, anak dan ibu itu kemudian turun dari mobil dan berjalan memasuki rumah mewah milik Ale dan Clara itu.


“ Halo Aunty-Aunty” Ucap Nadine saat masuk kedalam dan melihat teman-teman se-genknya, Valerie pun udah berlari duluan menghampiri teman-temanya yang sedang bermain.

“ Haiii Dine...” Sapa ke empat wanita cantik saat mereka melihat Nadine.

“ Lo pada udah di sini aja, yang jemput anak-anak siapa?” Tanya Nadine.

“ Tadi gue nyuruh Pak ato buat jemput Alden, Freya sama Oliver, sekalian jemput Axel sama Claira, emak-emaknya pada disini dari tadi soalnya” Jawab Clara.

Love In The Dark (GxG 21+)Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang