Sepuluh pekan, bab pertama terbit pada 6 November, dan akhirnya Everything is Enough sampai di garis finis. Bulan Juli 2023 adalah bulan di mana aku menciptakan semesta FreenBecky. Awalnya aku terpikir dua judul. Friends Don't Kiss atau Love at the First Bite.
Satu-dua orang pembaca menerima kiriman surel versi PDF beberapa bab awal mengenal mereka dengan Love at the First Bite. Yep, I chose the second title. Sampai akhirnya peristiwa 1 Agustus datang, yang mungkin mengubah sebagian besar dari kita, termasuk cerita ini.
Surprise, surprise, ketika terbit aku memutuskan mengganti judul—yang sama sekali berbeda. Everything We Know Between Us is Enough terinspirasi dari balasan Freen untuk ucapan selamat ulang tahun dari Becky, 8 Agustus 2023, sepekan sesudah hari patah hati sedunia.
Satu kalimat sederhana Freen menguatkan aku, si penumpang yang nyaris turun kapal. Aku percaya apa pun itu yang Freen dan Becky miliki adalah sesuatu yang hebat. Keduanya saling menyayangi dan menghargai. Mereka juga nggak berkewajiban memastikan dan menjelaskan pada kita titel jembatan sesungguhnya di antara mereka. As Freen said, they are enough.
Well, the rest is history. Whatever it is, I'm happy for FreenBecky.
Pembaca yang mengikuti Elwa Halief sejak zaman When You the Series hingga Too Good To Be True pasti tahu bahwa Everything is Enough direncanakan menjadi karya terakhir Els di Wattpad. Aku hanya berpikir jika terus-menerus sibuk di dunia oranye kapan aku punya kesempatan menerbitkan buku? Aku juga ingin memiliki novel versi cetak sehingga dapat dibaca lebih banyak orang di luar sana.
Tadinya. Namun, satu komentar pembaca menyentilku—in a good way, for sure.
Aku senang mengetahui ceritaku membuat kalian tersenyum, menjadikan hari kalian bahagia, menemani di saat kalian kesepian. I feel you, guys. I was there too—still. Selain penulis, aku juga merupakan seorang pembaca di Wattpad dan alternate universe FB di TikTok. Pada penghujung hari yang melelahkan, senyum dan kabar baik FB selalu berhasil menguatkan dan menghangatkan hatiku.
So, the question is, do I have a next project?
YES. It's a totally yes.
Is it still about FreenBecky? Definitely, YES.
Tapi, mohon maaf aku belum bisa mengumumkan detailnya sekarang. Saat ini aku sedang dalam proses pematangan konsep serta menyiapkan paling nggak tiga bab pertama. Kemungkinan kita akan bertemu FreenBecky di bulan Februari, atau mungkin lebih cepat dari itu. Saranku, bagi yang belum mengikuti, alangkah lebih baik untuk follow aku. You can get updated information from me.
Last but not least, terima kasih sudah menemani aku, Freen, dan Becky dalam Everything is Enough. Ini merupakan karya pertamaku dengan tokoh sentral anak sekolahan, juga latar tempat di Thailand. Dengan kerendahan hati aku memohon maaf bila ada informasi yang keliru. Harapanku, tentu aja, semoga kalian menyukai dan selalu terhibur.
See you on the next project! I'm so excited, I'm sure y'all too.
With truly love,
Elwa Halief.
![](https://img.wattpad.com/cover/355598254-288-k784650.jpg)
KAMU SEDANG MEMBACA
Everything is Enough
FanfictionEverything we know between us is enough. [14/11] #54 bestfriend out of 20,1k stories [08/11] #52 highschool out of 34,6k stories [24/08] #14 freensarocha out of 242 stories [23/11] #6 romancestory out of 2,6k stories [16/11] #76 relationship out of...