Lisa dan Shohei pulang duluan di pesta penghargaan malam itu. Ippei disuruh menaiki limosin sendiri sambil menikmati Sampanye dan musik klasik. Dia terlena selama perjalanan sampai tak ingat harus pulang ke mana.
Sesampainya di depan gedung apartemen, Lisa langsung menarik tangan Shohei kembali yang sudah siap melangkah memasuki lift. Shohei menatap Lisa bingung.
"Kau pindah?"
Seperti baru tersadar akan hal itu, bahwa dia baru saja kembali dengan Lisa dan ada banyak momen yang terlewat selama hari-hari mereka berpisah. Setelah memutuskan membuat kontrak dengan tim baru, agensi langsung mengurus semua kebutuhan Shohei termasuk pindah ke apartemen baru yang lebih dekat ke Dodgers Stadium.
Shohei hanya mengangguk lalu merangkul Lisa menuju lift. Jujur saja, kembali bersama seperti ini membuat Shohei sama sekali tidak ingat jika dirinya dan Lisa bahkan pernah putus. Kapan?
"Aku suka apartemen baru," lirih Lisa berjalan sambil berputar mengitari lorong yang terlihat mewah. Hingga kemudian dia berhenti dan menatap Shohei. "No offense, aku juga suka apartemen lama."
Shohei mengedikkan bahu santai. "None taken."
Lisa tersenyum dan berjalan mendekati Shohei girang. Mengalungkan kedua tangannya di leher Shohei sebelum mengecup bibirnya singkat. Terlalu singkat sampai bagi Shohei hanya terasa seperti hembusan angin.
Sabar. Masih ada banyak waktu, hibur Shohei pada dirinya sendiri.
Lisa berlari tak sabar menuju nomor apartemen Shohei dan menekan password penuh semangat. Ketika pintunya kemudian dibuka, Lisa disambut oleh suara gonggongan kencang dari dalam, dan detik berikutnya seekor anak anjing beagel berwarna coklat dan putih berlari ke arahnya. Spontan Lisa yang terkejut langsung berbalik dan memeluk tubuh Shohei erat, berlindung pada laki-laki itu.
"Dekopin-chan, it's me." tegur Shohei, sementara tangannya yang lain memeluk Lisa berusaha menenangkannya.
"Lisa, this is Dekopin, my new family member."
Hah? Perlahan Lisa mengintip dari balik tubuh Shohei dan menatap anak anjing yang dimaksud. Lucu sekali, benak Lisa. Baru berapa lama berpisah dengan Shohei, sudah banyak hal baru yang terjadi.
"Dekopin-chan?"
"Guk-guk!"
Lisa melepaskan diri dari Shohei dan perlahan mendekati Dekopin. Merasa tidak ada penolakan, Lisa mengusap kepala Dekopin lembut sebelum akhir anak anjing itu duduk patuh dengan penuh semangat.
Lisa sangat suka dengan semua perubahan ini!
Ketiganya memasuki apartemen, Shohei bergerak meletakkan tas Lisa sementara gadis itu asyik memainkan Dekopin.
"Kapan kau mengadopsinya?"
Shohei teringat di suatu malam ketika dia merasa benar-benar terpuruk ditinggalkan oleh Lisa dan memutuskan menelepon Ippei agar membantunya melakukan sesuatu agar dapat sepenuhnya melupakan Lisa. Yah, Ippei mengajaknya ke dog shelter, dan memutuskan mengadopsi salah satu anak anjing yang benar-benar menarik perhatian Shohei. Dekopin anjing yang cerdas. Teringat ketika anjing kesayangan Shohei "Ace" yang telah meninggalkannya ketika dia masih bermain di Nippon-Ham Fighters, rasanya sekarang dia sudah kembali siap untuk memiliki peliharaan baru. Tidak, tentu bukan untuk menggantikan posisi Ace. Shohei percaya bahwa garis takdirnya bersama Ace kala itu sudah berakhir, dan dia percaya bahwa sudah saatnya Ace pergi beristirahat. Sungguh egois berpikir bahwa anjingnya meninggalkannya, sebab saat ini Shohei yakin Ace sudah lebih bahagia di tempat baru, dan sangat berharap agar dirinya pun dapat bahagia. Karena itu, Shohei memilih mengadopsi anjing baru dan berjanji kali ini akan merawat Dekopin dengan lebih baik.
![](https://img.wattpad.com/cover/338169876-288-k623806.jpg)
KAMU SEDANG MEMBACA
SHOWTIME [END]
FanfictionApa yang terjadi jika seorang artis terkenal sekelas Lisa Blackpink yang tidak pernah terlibat skandal percintaan selama karirnya, tiba-tiba mendapati dirinya tertarik pada seorang atlet bisbol asal Jepang? Sekarang, sepertinya ia mengerti bagaimana...