Foto di atas adalah Bryan
Typo bertebaran
Happy reading~"Sayang, nanti malam kamu siap-siap dandan yang cantik ya... Mama mau adain acara makan malam sama teman baik Papa dan Mama waktu SMA."
"Kok tumben Ma, biasanya kan nggak pernah ajak Kyra."
"Key, malam ini khusus. Anaknya tante Nyssa ganteng loh." goda mama Kyra.
"Tante Nyssa? Kayaknya Kyra nggak asing sama nama itu," kata Kyra sambil berusaha mengingat-ingat sesuatu.
"Dulu kamu memang pernah bertemu sama tante Nyssa waktu kecil. Kamu dibeliin jepitan rambut baru sama tante Nyssa karena kamu nangis jepitan kamu hilang."
Kyra masih terlihat berusaha mengingat-ingat, tiba-tiba saja wajahnya menjadi cerah seolah teringat sesuatu yang menyenangkan.
"Oh, Kyra inget Ma! Tante yang cantik dan baik hati itu. Kangen deh!"
"Iya... makanya nanti siap-siap ya. Jam 7 malam janjiannya."
"Siap Mama cantik...."
"Ya sudah, berangkat ke sekolah sana. Nanti telat."
◇◆◇◆◇
Jam 6 lewat 45 menit, Kyra sudah memakai dress di atas lutut warna soft pink dengan heels 7 cm warna senada. Rambut hitam lurusnya dibiarkan tergerai begitu saja dengan bando berpita putih. Tak lupa make-up tipis menghiasi wajah ayunya. Jangan salah, walaupun Kyra dan Rhea jago berantem mereka tidak seperti cewek tomboi lainnya. Penampilan tetap menjadi hal utama bagi mereka.
"Non, disuruh nyonya turun. Tamunya non sudah datang..." kata Minah.
"Iya, sebentar lagi Gue turun."
Setelah berkaca kembali memastikan penampilannya sudah rapi segera Kyra turun ke bawah menemui orang tua dan tamunya tanpa prasangka apapun.
"Kyra, ini tante Nyssa dan Om Freddy." kata Audi, Ibu Kyra.
Kyra menatap kedua orang yang seumuran dengan orang tuanya lalu mengangguk sopan.
"Malam Om, Tante...."
"Malam sayang, kamu cantik banget," puji tante Nyssa tulus.
"Benar Wil, kamu kasih makan apa anakmu sampai bisa cantik begini?" tanya Om Freddy pada Ayah Kyra.
"Bisa saja kamu. Mana anakmu yang kamu bilang macho itu?"
"Di luar, terima telepon dari temannya. Ah, itu dia."
Seorang cowok memakai kemeja putih dan celana hitam panjang berambut coklat memasuki ruangan keluarga Kyra dengan tampang acuhnya. Langkahnya terhenti ketika melihat wajah Kyra, diperhatikannya tubuh Kyra dari atas sampai bawah. Begitu juga dengan Kyra, matanya memandang Daryl tak percaya, teman sekelasya kini berada di kediamannya.
"Waduh... belum apa-apa anak kita sudah saling terpesona," goda Om Freddy, membuat papa mama Kyra juga tante Nyssa tersenyum senang.
Daryl menggaruk-garuk kepalanya yang tak gatal lalu berdiri tepat di samping Ibunya, berhadapan dengan Kyra. Segera Kyra mengalihkan pandangannya ke arah lain takut akan digoda lagi oleh kedua orang tuanya.
"Kenalin, ini Om Wilson dan ini Tante Audi."
Daryl mengangguk sopan lalu menyalami Orang tua Kyra dengan senyum sopan.
"Gimana, anakku macho benar kan?" canda Freddy pada Wilson.
"Iya, iya macho. Sepertinya mereka serasi," jawab Wilson sambil mengedipkan sebelah matanya pada anak semata wayangnya itu.
KAMU SEDANG MEMBACA
I'm Not A Troublemaker #1
General FictionTiga cewek cantik, jago berantem berada di satu kelas yang sama dengan geng cowok yang mengganggu hidup mereka. Lynn, Kyra, dan Rhea harus menghadapi kelakuan Maurer, Daryl, dan Bryan yang absurd. Kyra dan Rhea yang moody, mudah emosi, mudah bt tent...