Jika kalian mencari cerita yang tak terlalu remaja atau cerita yang tak terlalu dewasa, mungkin kalian bisa melirik cerita-cerita dari mbak indrii. Cerita mbak Indri kebanyakan bergenre Young Adult. Cocok deh buat kalian yang masih remaja atau beranjak dewasa. Tapi tak menutup kemungkinan genre seperti ini melingkupi semua kalangan.
Mbak Indri termasuk lama di wattpad. Jadi jika kalian bergabung di wattpad, mungkin masih belum mengenal author kita satu ini. Banyak cerita yang sudah dipublish mbak Indri, salah satunya 'My Sweet Enemy'. Cerita yang mungkin banyak kalian temukan di wattpad dan novel lainnya. Tapi dari setiap cerita, tak peduli jika ide sama, yang penting adalah cara penyampaian isi cerita yang membuat setiap pembaca dapat terlena dan ingin terus membacanya. Mbak Indri mungkin salah satu dari sekian banyak orang yang dapat menyampaikan isi cerita dengan baik, sehingga kita ikut hanyut dalam ceritanya.
Bercerita tentang Nadine yang menolak usulan penggusuran panti asuhan yang sering ia kunjungi. Kemudian Nadine dihadapkan pada seorang direktur sombong bernama Mike yang bersikeras untuk menggusur panti asuhan tersebut.Di sinilah Nadine membenci sosok Mike. Tapi tidak dengan Mike yang sedari awal sudah tertarik pada Nadine. Bagaimanapun ia harus menaklukkan perempuan ini?
Cerita lain yang tak boleh kalian lewatkan:
1. White Love
2. I Love You
3. Finding Love
Semua cerita saya sudah baca semuanya dan bagus banget. Bahkan beberapa saya baca ulang. >.<
Salam, Astrelavoille.
KAMU SEDANG MEMBACA
My Favorite Author
De TodoDi saat semua orang merekomendasikan cerita, saya dedikasikan cuap cuap saya ini buat semua Author yang telah mengisi waktu luang mereka untuk menulis cerita di wattpad. Mari kita ikuti kisah-kisah mereka. P.S: Setiap bagiannya itu merupakan penda...