catatan ketujuh belas

84 19 0
                                    


17. KETIKA UMURMU 17.

•••

HAPPY SWEET SEVENTEEN, DARLING!!💘📣❤🎂

Baiklah, hari ini adalah hari yang paling membahagiakan bagi dirimu. Hari paling istimewa dimana kamu sudah menantikannya selama 17 tahun. Hahaha yalah.

Sebelum datangnya hari ini, pasti kamu sudah melihat pesta sweet seventeen milik teman-temanmu yang meriah. Kue besar mengisi acara. Teman-teman, keluarga, kerabat, bergabung merayakan hari ulang tahun mereka.

Sedang kamu, hanya berdiam diri saja di rumah menyambut usia tujuh belas tahun. Padahal kamu memimpikan pesta yang wah, yang penuh kejutan dan tidak akan kamu lupakan sepanjang hidupmu. Wajar saja. Itu keinginan setiap remaja.

Tapi, dengan hadirnya aku di sini, aku ingin membuatmu berfikir kalau umur tujuh belas tahun bukan hanya tentang pesta, kemeriahan, bersorak-sorai, menari-nari. Ada yang lebih penting untuk kamu lakukan di umur tujuh belas tahun ini.

Dengan hadirnya tujuh misi yang sudah kamu buat, itu sudah bagus. Lanjutkan misi-misi itu sampai selesai. Kalau memang tidak mampu, (tapi aku yakin kamu pasti mampu!) memintalah bantuan kepada Allah SWT. Tuhanmu itu Maha Mendengar hamba-Nya. Tuhanmu itu baik sekali, tidak pernah berfikir dua kali untuk membantu hamba-Nya yang kesulitan.

Sebelum datangnya hari ini, pasti kamu sudah melihat teman-temanmu di usia yang lebih dulu tujuh belas tahun, mereka bahagia sekali. Hidup sempurna, mulus tak ada masalah apapun, menyebar senyum lewat sosial media mereka.

Dan kamu sendiri, menyambut kedatangan umur 17 hanya berdiam diri saja, duduk termenung melihat instastory seperti biasa. Memandang banyak orang-orang hebat yang usianya masih 17 bahkan ada beberapa yang di bawah. Kan lagi, kamu hanya seorang perempuan biasa yang sudah menginjak usia 17. Tidak ada yang tau, tidak ada perayaan, dan tidak ada ucapan-ucapan manis bercampur doa.

Hambar.

Tidak apa-apa sayang. Karena angka tujuh belas itu lebih berharga dari hanya sekedar pesta.

Di umur tujuh belas ini, seharusnya kamu menjadi pribadi yang lebih baik lagi. Tidak menghambur-hamburkan uang hanya dengan cara berpesta, (tapi ini hanya pemikiran diriku saja, kalau kalian memang mampu dan dirasa perlu silahkan adakan pesta, asal jangan sampai terlewat sedakahnya). Tapi, bukankah lebih baik uang untuk berpesta itu kamu berikan kepada orang-orang yang kurang mampu?, agar tabungan akhiratmu bertambah.

Di umur tujuh belas ini, kamu harus lebih aktif lagi menaikkan kualitas dirimu sendiri. Perbaiki sholat, ngaji, sedekah, berbuat baik. Pokoknya you just upgrade your self. Jangan hanya datar saja hidupmu seperti umur-umur sebelumnya. Tidak ada peningkatan. Justru menurutku, umur tujuh belas akan lebih hambar dengan tidak adanya perubahan dibandingkan tidak adanya pesta.

Di umur tujuh belas ini, kamu sudah diakui oleh negaramu sendiri. Dan kamu harus bertanggung jawab atas itu. Berikan yang terbaik untuk negerimu ini. Lakukan hal-hal yang sekiranya bermanfaat bagimu dan bagi bangsamu. Jangan hanya kerjaannya ngedumel ngatain bangsamu sendiri, harusnya kamu berani membuat perubahan menuju Indonesia lebih baik lagi!

Di umur tujuh belas ini, kurangi waktu bermainmu. Hentikan semua aktivitas yang sekiranya tidak ada manfaatnya. Lebih baik gunakan waktumu untuk kegiatan yang memang benar bermanfaat. Karena hanya waktu yang tidak dapat dibeli dengan uang.

Semoga, di umurmu yang menginjak tujuh belas tahun ini, kamu menjadi semakin dewasa, semua mimpi-mimpi yang sudah kau rancang sedemikian rupa berhasil kau raih, ah terlalu banyak doa yang ingin ku sampaikan, tapi ku rasa biarlah diriku dan Allah saja yang mendengar.

Aamiin.

with love,
dirimu sendiri.

Cape, Tau!Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang