9. Aku Ingin

57 3 0
                                    

Aku Ingin.

Aku ingin seperti kupu-kupu
Hidupnya singkat
Namun dengan hidup singkatnya itu, ia memberi banyak kesan pada manusia

Aku ingin hidup seperti daun jati
Hidupnya singkat
Namun mereka hijau dan kuat, tidak pernah gugur sebelum memang waktunya

Aku ingin seperti hujan
Perginya cepat
Namun selama ia ada, selama itu pula ia memberi nikmat pada manusia juga tumbuhan
Jadi, ketika dia pergi, dia tidak merasa bodoh

Aku tidak ingin hidup seperti ulat
Hidup mereka singkat memang
Namun ketika mereka hidup, mereka hanya menghancurkan daun
Dan itu membuat fotosintesis tidak berjalan

Aku selalu ingin,
Dalam hidupku yang singkat,
Aku memberi kesan yang baik seperti kupu-kupu
Jiwa yang kuat seperti daun jati
Lalu dapat memberi manfaat dari kesan yang baik itu seperti hujan.


*Minggu, 30 Oktober 2016.

Rangkaian KataTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang