Sepulang sekolah, Kathryn memutuskan untuk main ke rumah Angel sebentar untuk cerita tentang masalah tadi
Setelah berada di rumah Angel, Kathryn langsung diajak Angel untuk menuju ke kamarnya
"Angel aku mau cerita" kata Kathryn sambil menundukkan kepala
"Yaelah pake cara formal segala. Biasanya juga langsung nimbrung ke ceritanya" kata Angel acuh sambil merapikan letak tasnya
"Karena kali ini aku serius. Tadi aku dilabrak Clara" jawab Kathryn dengan kepala yang masih menunduk
"WHAT?!" tanya Angel kaget
"Kok bisa?! Dilabrak gimana?" tanya Angel
"Engga dilabrak sih sebenernya. Jadi Clara kayak tanya gitu, klarifikasi lebih tepatnya" jawab Kathryn
"Tentang?"
"Aku sama Kenzy"
"Maksudnya?" tanya Angel bingung
"Clara liat aku sama Kenzy pas makan di Black Coffe kemaren. Dia tanya diantara aku sama Kenzy gak ada yg saling suka kan? Dia takut Kenzy selingkuh lagi karena Clara udah tau tentang Miranda. Clara takut Kenzy selingkuh sama salah satu cewek di persahabatan kita. Trus aku bilang itu gak mungkin terjadi karena Kenzy sahabat kita. Kita gak mungkin tega ngrusak hubungan sahabat kita sendiri. Trus Clara kasih kepercayaan ke aku kalau yg aku bilang itu bener" jelas Kathryn panjang lebar
"Jadi tadi kamu gak dateng ke kantin gara gara ini?" tanya Angel
Kathryn menjawabnya dengan anggukan kepala
"Tapi, aku setuju sama Clara. Aku setuju karena aku percaya diantara persahabatan kita gak mungkin ada yg saling suka" perkataan Angel sukses membuat Kathryn terkejut
Apa apaan ini?
"Aku juga" jawab Kathryn
"Yaudah aku pamit ya. Cuma mau cerita itu. See you tomorrow" pamit Kathryn kemudian keluar dari kamar Angel
"Ati ati" kata Angel saat mobil Kathryn melaju meninggalkan rumah Angel
Setelah Kathryn rasa udah lumayan jauh dari rumah Angel, Kathryn menghentikan mobilnya ke tepi jalan. Kathryn gak sanggup nahan hatinya lagi, Kathryn pengen nangis sejadi jadinya. Gak tau kenapa, hati Kathryn sakit banget setelah tau kalau sahabat dekatnya sendiri juga ikut kasih kepercayaan besar kayak gitu ke dia. Kathryn tau itu demi kebaikan persahabatan mereka. Mereka juga gak salah karena mereka gak tau aslinya, Kathryn sendiri juga gak tau sama perasaan dia sendiri.
Kathryn nangis sejadi jadinya di mobil tanpa ada sandaran siapa pun. Kathryn luapin semua ke stir mobil yg sedari tadi dipukulnya.
Kathryn gak bisa ungkapin pake kata kata keadaannya sekarang. Sungguh memilukan
Setelah Kathryn rasa cukup, Kathryn mampir ke toilet umum untuk membasuh muka, kemudian baru mengendarai mobil menuju rumah
•••
Mood Kathryn hancur hari ini. Entah kenapa Kathryn merasa terpukul sama kata kata Clara tadi. Kathryn cuma berdiam diri di balkon kamarnya. Hpnya pun gak tau kemana. Kathryn lagi gak mau ngapa ngapain hari ini
"Kakakkk!! Disuruh bunda turun" teriak Roney yg terdengar sampek balkon kamar. Emang kayak toa tuh anak
"Iyaa" jawab Kathryn lesu lalu bergegas mencuci muka supaya tidak terlalu kelihatan sayu
Setelah mencuci muka, Kathryn pun turun ke bawah untuk makan malam bersama
"Kathryn, bunda dan ayah akan menemui client di Singapura besok. Kita akan pergi 1 minggu. Kali ini bunda tidak akan mengajak Roney karena minggu depan kalian ada ujian kan?" kata Bunda setelah acara makan malam selesai
"Bunda Roney mau ikut" rengek Roney
"Iya bun. Roney minggu depan ujian, kalau aku masih 2 minggu lagi" jawab Kathryn sedikit lesu
"Kamu jaga Roney 1 minggu gapapa kan? Ayah udah kirim uang jajan kalian ke rekening kamu" kata Ayah
"Baiklah yah"
"Tapi kakak kan pulangnya sore. Roney kalau ujian pulang pagi" lata Roney sambil cemberut
"Nanti kamu dijemput sama pak Aris. Ayah udah bilang sama pak Aris" jawab Ayah
"Yah, bun, aku ke kamar ya. Capek mau istirahat" kata Kathryn lesu
Kathryn lagi gak pengen ngapa ngapain sekarang. Ditambah lagi harus jaga Roney selama seminggu sendirian. Yang benar saja
Kemudian Kathryn duduk bersandar di atas ranjangnya dan masih kepikiran perkataan Clara tadi
•••
Ternyata mood Kathryn belum pulih hari ini. Kathryn kira, dengan tidur lebih awal bisa balikin moodnya. Ternyata dia salah
Setelah mandi Kathryn langsung turun tanpa harus dipanggil Bunda.
Kathryn lihat Bunda sama Ayah udah bersiap dengan koper mereka yang ada disamping meja makan."Bunda dan ayah akan berangkat setelah mengantar Roney ke sekolah. Kalian jaga diri baik baik ya" kata Bunda di sela sela sarapan
"Jangan terlalu banyak bermain. Ingat, Roney harus belajar" kata Ayah
"Baik yah. Yah, Kathryn langsung berangkat ya" kata Catherine setelah menyelesaikan sarapan
Setelah itu Kathryn perpamitan dan langsung menuju mobil untuk ke sekolah
Tidak butuh waktu lama, Kathryn sudah sampai di sekolah sekarang
Mungkin hanya butuh waktu 20 menit dari rumah ke sekolahKathryn berjalan menuju kelas dengan earphone yg terpasang di kedua telinganya. Masa bodo sama guru yang liat
Kathryn masuk kelas dan belum banyak orang datang. Kathryn memutuskan untuk menelengkupkan wajahnya di kedua lipatan tangan sampai bel sekolah berbunyi
Selama jam pelajaran awal ini, mungkin tidak ada yg menyadari moodnya yg tiba tiba down seperti ini
Sampai jam istirahat, saat Angel mengajak Kathryn ke kantin tapi Kathryn gak mau karena mau denger musik
"Kamu kenapa sih hari ini? Jadi pendiem benget deh" kata Angel
"Gapapa" jawab Kathryn tanpa semangat
Setelah istirahat, kebetulan pelajaran ips kosong. Sehingga keadaan kelas gak terkontrol. Bener bener ricuh
Biasanya Kathryn bakal ikut ricuh di kelas, teriak sana teriak sini, lari sana lari sini, sampe sahabat sahabatnya capek liatnya
Tapi hari ini engga, Kathryn gak ada semangat sama sekali buat lakuin apa apa. Kathryn cuma tiduran sambil dengerin lagu
"Rine, ajarin ini dong" kata Greyson sambil membawa buku matematikanya
"Buka kunci jawaban ajalah" jawab Kathryn
Tanpa sengaja, Kathryn melihat Kenzy di sebrang yg sedang asik dengan hpnya
Pasti lagi asik chat sama Clara
Tapi kenapa matanya tiba tiba panas?'Ayolah Kathryn, kamu gak boleh cengeng kayak gini. Lagian kenapa harus nangis? Harusnya seneng dong liat sahabatnya seneng'
Kathryn memaksakan seulas senyuman di wajahnya
"Eh kamu nangis?" tanya Greyson membubarkan lamunannya
"Engga" jawab Kathryn cepat
"Tapi kok matamu kayak berair gitu sih?" tanya Greyson lagi sambil menelusuri mata Kathryn
"Oh, cuma ngantuk" jawab Kathryn dusta
"Makanya jangan tidur malem malem anak kucing" sahut Kenzy yg masih asik dengan hpnya
'Please Kenzy, hari ini buat diri kamu seakan akan gak kenal sama aku. Hari ini aja. Aku lagi gak mau berurusan sama kamu hari ini'
Tapi Kenzy bisa apa? Kenzy juga gak bakal denger suara hati Kathryn kan? Kathryn bego
Angel, Zazi, dan Wizky memutuskan pergi ke kantin tapi Kathryn gak mau ikut mereka. Kathryn cuma berdiam diri di kelas dengan hp dan earphone yg setia menemaninya
KAMU SEDANG MEMBACA
Don't Trust Me
Teen FictionKata orang, tidak ada persahabatan yang murni antara cewek dan cowok Salah satu diantara mereka pasti akan merasakan yang namanya jatuh cinta kepada sahabatnya sendiri Apakah hal tersebut juga terjadi pada kisah persahabatan 2 cowok dan 4 cewek ini...