25.Sosok Khayalan Meisya

1.8K 83 0
                                    

"Ka, via boleh minta sesuatu ngga? "

Di ruang keluarga rumah bunda fasya, mereka tengah mengobrol bersama. Ya, fasya dan via tinggal disana.

Rasa Cinta memang belum tumbuh di hati fasya untuk via, tapi fasya tetap. Memperlakukan via dengan sangat baik.

"Apa dek? "

"Menikahlah dengan ica"

Via berucap hal tersebut. Meski ia tak mau berbagi, apalagi dengan sahabat sendiri. Tapi ia tak mau egois, ia mengerti jika saat ini ica pasti butuh seseorang untuk menjadi bahunya untuk bersandar. Dan ia meminta Fasya untuk menjadi bahu itu.

"Astagfirullah dek, kita baru 1 bulan menikah. Jangan mengambil  keputusan yang kamu sendiri akan menyesali."

"Kak, insyaallah via ikhlas, via ngga tega melihat ica terpuruk seperti itu. Lagi pula, bukan kah kaa fasya mencintai ica? "

"Dek, kakak memang mencintai ica. Tapi kakak hanya mau menikah sekali dalam hidup. Bukan kakak tak mau menjalankan sunnah rasulullah, tapi kakak hanya manusia biasa, kakak takut jika nanti tidak bisa adil pada kalian. "

"Kak, via yakin ka fasya bisa. Via mohon ka, via tahu kalian saling mencintai. Anggap ini sebagai balasan via karena sudah memisahkan Cinta kalian "

"Istighfar via! Pernikahan bukan mainan! Ini sudah menjadi takdir allah, jika aku dan ica tak berjodoh,bukan berarti kamu menjadi penghalang kami. Tolong bantu saya untuk menghadirkan Cinta saya untuk kamu! "

Suara fasya sedikit meninggi. Bukan tak mau menikah dengan orang yang ia sayangi, ia hanya takut akan menyakiti banyak hati.

"Maafin via ka"

"Maafin kakak, udah bentak kamu"

Fasya memeluk via.

🌵🌵🌵🌵🌵

"Ica daripada kamu murung dikamar terus, mending datang ke acara kajian yuk besok"

Ica melirik pada sumber suara tersebut. Hari ini ke lima sahabatnya, meisya,via ,nana, ila, dan tia datang ke rumah ica.

Seprtinya, ide meisya Bagus. Ia sangat membutuhkan pencerahan. Ia harus mengikhlaskan kepergian uminya.

"Boleh. Yang ngisi siapa?"

"Aku, dan kebetulan sama syakir daulay. "

"Masyaallah, temenku ini. Mei, siapa tahu kamu beneran jodoh yah sama syakir "kata nana.

Ya, meisya selain selebgram terkenal, ia juga menjadi founder dari gerakan remaja hijrah. Satu minggu yang lalu ia diundang untuk menjadi pemateri di acara seminar"hijrah to jannah" dan pengisi acaranya yaitu meisya dan syakir daulay.

"Alhamdulillah mei. Semangat berjihad di jalan allah yah."

"Nah gitu dong, ica jangan sedih lagi yah"

"Makasih yah sahabatku. "

Persahabatan karena allah akan menguatkan,bukan melemahkan.

"Gais, kemarin ka varo ngekhitbah aku. "Ucal nana.

"Terus terus?"

"Yah aku terima"kata nana tersenyum bahagia.

"Yah yang jomblo tinggal empat dong "timpal tia

"Yeey aku mah bentar lagi juga ngga kali"kata ila, bangga.

"Alah.. Pede amat ila. Ka erwin emang mau sama kamu"

Kata meisya, ila pun mengerucut kan bibirnya sebal.

Sontak gelak tawa tercipta karena tingkah ila.

🌵🌵🌵

Hijrah bukan tentang siapa yang lebih dulu tapi tentang siapa yang istiqomah hingga akhir hayatnya. Hijrah itu sebuah proses berpindah. Bisa dikatakan pula berpindah dari masa yang kelam pada masa yang lebih baik lagi.

Kalo kita hijrah, jangan aneh jika banyak orang yang mencaci. Banyak orang yang membenci. Ingatlah ,surga allah tak bisa di dapat dengan mudah.

Hijrah dengan air mata akan lebih bermakna. Menangis di malam sepi ,bermunajat pada ilahi, memohon ampun atas dosa-dosa yang mungkin banyak tidak disadari.

Kenapa malu untuk berhijrah, tapi tidak malu pada allah? Malu berhijrah karena manusia, sedangkan dosa kita yang teramat banyak itu, apakah kita tidak malu pada allah?

Mari sahabat fillah, kita sama-sama memperbaiki diri, mendekatkan diri pada illahi rabbi.

Cukup sekian yang dapat saya sampaikan, semoga bermanfaat. Wassalamualaykum warahmatullahi wabarakatuh.

"Masyaallah meisya sahabatku. Aku sungguh bangga mempunyai sahabat sepertimu. Materi yang disampaikan meisya sangat mudah dicerna. Menjadi bahan self reminder untukku"

Aku dan sahabat ku yang duduk di bangku paling depan pun tak henti-hentinya bergumam kagum pada salah satu sahabat kami yang berada didepan bersama motivator muda terkenal, syakir daulay.

Kini giliran syakir daulay yang mengisi kajian tersebut. Kembali, kami dibuat kagum olehnya. Ah, meisya dan syakir sangat cocok. Mereka sama-sama menjadi motivasi remaja masa kini.

Dimana di akhir zaman ini, tak sedikit anak muda yang terjerumus dalam pergaulan bebas. Dan mereka sama sama memberikan motivasi kepada anak muda zaman sekarang jika gaul tak perlu menjadi berandal. Gaul tak perlu nakal. Cukuplah gaul dengn iman, selain terkenal oleh penduduk bumi, juga terkenal oleh penghuni langit. Masyaallah.

Selesai pengajian, aku melambaikan tangan pada meisya yang nampaknya tengah mengobrol dengan syakir. Mereka seperti sedang bertukar, nomor handphone, mungkin?

Syakir yang sejak MAN menjadi khayalan meisya. Yang meisya pikir mustahil, namun allah mempunyai rencana lain. Mereka disatukan oleh sebuah acara. Berada diatas panggung yang sama. Ingat, tak ada yang sulit bagi allah untuk menyatukan dua insan. Semoga kalian berjodoh mei. Aku menyayangimu karena allah.

Kami pun menghampiri mei. Nana, via, ila, tia dan juga aku mengobrol dengan syakir. Masyaallah, sungguh berbeda dengan yang biasa kami lihat hanya di media sosial. Aslinya, beliau sangat ramah.

Ila, dengan polosnya meminta follback instagram darinya, aku menyenggol lengan ila. Ish, malu-maluin si ila.

Tapi tanpa aku duga, syakir mengabulkan keinginan ila. Dan langsung diikuti oleh via, nana, dan tia. Termasuk aku, hihii..

Jarang sekali pemuda sholeh seperti syakir daulay. Ya allah, jodohkan hamba dengan orang sholeh seperti dia ya allah. Do'aku dalam hati.

🌵🌵

Semoga suka 💕

Story Secret Love (selesai) Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang