Enam

76 14 3
                                    

Empat bulan berlalu, para siswa mulai menyibukkan diri dengan belajar persiapan untuk menghadapi ujian akhir semester. Sebagian nya lagi ada yang sudah mempersiapkan memilih universitas yang cocok dengan diri masing masing.

Terkecuali kuanlin dan sehun, mereka tidak pernah berubah eh ralat hanya berubah sedikit yaitu mereka menjadi rajin masuk di semua pelajaran tidak lagi bolos di pelajaran pertama itupun karena diancam oleh guru killer yang katanya kalau masih sering bolos mereka akan dikeluarkan, sebenarnya ancaman itu sudah beberapa kali diberikan kepada mereka berdua tapi entah kenapa ancaman sekarang mereka langsung patuh, dan sisa nya mereka masih sama pembuat onar di sekolah. Pernah suatu ketika ruang guru di bobol oleh kuanlin pada malam hari karena kunci motor nya disita, sehun juga kepergok kepala sekolah sedang merokok sampai dia di jemur dilapangan seharian. Tapi aneh nya semakin mereka berulah semakin histeris pula pujian dari fans  mereka, termasuk sejeong dan mina, setiap kedua badboy itu dipanggil kedepan menghadap guru pasti mereka hanya histeris memuji ketampanan keduanya mungkin, mulai dari ucapan

'ahh kuanlin so handsome'

'sepertinya aku sedang melihat masa depan'

'ah sehun pacar-able sekali'

'halalin dedek bang' *enggakdeg😂

Dan pujian yang lainnya. Ahh sudahlah kalau membahas sehun dan kuanlin pasti tidak akan ada habis nya, yang pasti nilaiku sekarang menaik hehe.

Jadi setelah tugas kerja kelompok mengamati pertumbuhan seekor anak kodok empat bulan yang lalu itu, aku jadi tahu kemampuanku dalam belajar, khususnya di sekolah ini. Kalau sekolah sebelumnya aku selalu mendapat peringkat pertama karena memang dulu itu aku sangat gila belajar sampai tidak ada waktu untuk bermain. Tapi sekarang ujian harian saja aku berada di peringkat 20 besar, rasanya seperti terbang dengan pesawat lalu di tendang keluar tanpa parasit!. Rasanya itu argh kalian bisa membayangkannya sendiri.

Ya walaupun pada pengumuman nilai hasil tugas waktu itu kelompok ku berada di peringkat pertama, itu tidak membuat ku senang, kenapa ? Karena diantara empat orang akulah yang paling kecil nilai nya bahkan dengan sejeong pun yang peringkat kelompoknya ke 3 masih besar dia nilainya, ah sudahlah waktu itu duniaku terasa hancur sangat sangat hancur, pasalnya orang tuaku sudah kembali tapi aku malah menyambut mereka dengan nilai yang jauh dari biasanya, tapi untungnya kedua orang tua ku memaklumi katanya ini baru permulaan karena aku mungkin belum sepenuhnya beradaptasi di sekolah ini, di sekolah ini setiap bulannya pasti akan ada ujian untuk mengetahui peningkatan setiap siswa nya dalam belajar , setelah mengetahui nilai awal ku itu akhirnya aku mendapatkan motivasi untuk belajar lebih giat lagi, dan yash! Nilai ujianku bulan sekarang masuk 10 besar. Dan untuk ujian akhir semerter kali ini aku harus belajar dengan giat untuk balas dendam dengan nilaiku yang sebelumnya!! Hohoo sohye-ya fighting!! Ganbatte ! Hwaiting!.

_ _ _

Oh iya, sekarang aku jadi semakin dekat dengan pinky! Huaa sebelumnya aku tidak pernah menyangka akan sedekat ini dengannya, kami sering pergi keluar untuk belajar entah itu ke perpustakaan atau ke taman.

Ternyata berteman dengannya itu menyenangkan, dia orang nya sangat baik dan sangat peka, perhatian juga tidak heran kalau kuanlin betah dengannya.

Tapi ada satu hal yang menjanggal mengenai isu indra keenamnya entah itu perasaanku saja atau bukan, tapi itu sangat aneh! Dia selalu bertiak ketakutan seolah melihat makhluk yang sangat menyeramkan tapi.., ahh bagaimana ya menjelaskannya!. Jadi begini, setiap kali dia berteriak yang kata orang kain berarti dia melihat makhluk halus semacam hantu, tapi anehnya pada waktu yang bersamaan aku tidak melihat apapun aku bisa memaklumi kalau itu hanya terjadi satu atau dua kali, tapi nyatanya kejadian itu selalu terulang entah berapa kali, dan yang lebih menganehkannya ketika aku melihat hantu bahkan hantu itu sangat menyeramkan dia terlihat biasa saja seolah tidak ada makhluk lain disekitarnya, bukan aku meragukan tentang indra keenam nya hanya saja aku penasaran apa setiap orang yang mempunyai indra keeman itu berbeda penglihatannya semacam mempunyai tingkatan dalam penglihatannya, seperti misalnya pinky lebih tinggi tingakatan penglihatannya dari ku oleh sebab itu aku tidak bisa melihat apa yang dia lihat atau sebaliknya ?.

Living With the Ghost's - Sohye x LaikuanlinTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang