10th: Parents

62 10 1
                                    

Kata-kata yang dulu tak terbantah, kini tak berdaya tersilat lidah

Ups! Gambar ini tidak mengikuti Pedoman Konten kami. Untuk melanjutkan publikasi, hapuslah gambar ini atau unggah gambar lain.

Kata-kata yang dulu tak terbantah, kini tak berdaya tersilat lidah. Pun dengan keperkasaan dan perlindungan, kini mulai renta dan banyak kekurangan.

Mereka adalah orang tua, Ibu dan Bapak. Semakin dewasa kau mulai sadar jika mereka pun makin renta. Raga yang dulu perkasa, mampu membuatmu merasa aman dan terlindung, mulai ringkih dan tertatih. Perlahan, kita akan menyaksikan mereka mulai kurang pendengaran, sering mengeluh sakit badan, rambut memutih dipenuhi uban. Kata-kata perintah dan nasihat yang dulu begitu kita takuti, perlahan kehilangan kekuatan. Kita sudah mulai menemukan pandangan sendiri dan mencoba beragumentasi.

Semua kebohongan tentang mama sudah kenyang dan papa memang banyak uang mulai terkuak. Kita mulai mengerti jika mereka tak sekuat yang kita kira. Semakin lama kita mulai paham bahwa mereka bukanlah tempat bergantung, tapi tempat dimana kita ingin mulai melarungkan rasa agung.

Tak semua orang punya orang tua yang baik. Tapi yang pasti, semakin dewasa, semakin kita mulai memahami, baik dan buruknya setiap tindak tanduk mereka. Apalagi saat kita akhirnya mulai berada di posisi yang sama, menjadi orang tua. 

25 Things on 25 Years Old (Completed)Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang