Juliet & 500 yen

1.1K 89 3
                                    

Hari festival sekolah pun datang dan membuat kemeriahan di sekolah ini.
Festival kali ini adalah festival terbesar yang pernah di adakan di SMA Sakurajima.

Entah apa yang dipikirkan oleh kepala sekolah kami. Tapi ya, kami bersyukur karena tak kusangka para murid perempuan sekolah ini bisa membuat jajanan seperti okonomiyaki.

Melihat dari jendela kelas lantai 2 saja sudah membuat Daichi, Kai, bahkan Shou sangat ingin untuk kesana.

Masalahnya adalah mereka bertugas sebagai pelayan di kafe mereka, terkecuali Kai karena dengan sikapnya yang ceroboh itu, dia tidak dipercaya untuk melayani pembeli.

Ketua kelas : Sudah saatnya pergantian pelayanan, ya? *melihat jam tangan yang menunjukkan pukul 11*

Teman 1 : Hey para anak laki-laki, kemarilah!

Ketua kelas pun membawa Daichi dan teman-temannya menuju bagian belakang dan sekaligus menyelamatkan mereka dari pegangan tangan kakak kelas, kecuali Kai yang setiap akan melayani pesanan, pipinya akan selalu dicubit.

Daichi : Ada apa memanggil kami, ketua?

Ketua kelas : Lihat jam berapa?

Kai sontak mengambil smartphonenya dari saku celana dan melihat waktu yang sudah menunjukkan pukul 11:01.

Shou : *Melihat smartphone kai* Tak kusangka sudah 4 jam kita menjadi babu.

Daichi : (Kasarnya~)

Kai : Tapi ketua, bukannya masih ada satu jam lagi?

Ketua kelas : Tenang saja, lagi pula kita masih punya 4 pegawai lainnya.

Shou : Bukannya semuanya bekerja?

Ketua kelas : *Menggelengkan kepala*

Daichi : Jangan bilang ada yang kabur dari tanggung jawabnya?

Ketua kelas : Tepat sekali!

Kai : Mereka belum menjadi ahli!

Daichi &Shou : (Mengapa kau malah mendukung mereka?)

Daichi dan kedua temannya pun keluar dari ruangan kelas dan saat itu juga seseorang menghampiri mereka.

Kakak Kai : Kai!

Daichi : Yo, Senpai!

Kakak Kai : Yo, Daichi, Shou!

Kai : Apa yang kakak lakukan disini? Bukannya kelas kalian sedang ada drama?

Kakak Kai : Untuk itulah aku kesini, aku ingin mengajak kalian untuk menyaksikannya. Lagipula Daichi, ada yang memaksamu untuk melihat perannya.

Daichi : Siapa?

Kakak Kai : Dia memintaku untuk kau mengetahuinya sendiri.

Kai & Shou : *menatap Daichi* (Pasti kandidat harem lainnya).

Daichi : *Melihat kedua temannya* Ada apa?

Kakak Kai : Ayo, akan dimulai sebentar lagi!

Daichi dan teman-temannya pun mengikuti kakak Kai menuju ruang drama dan di dalamnya terlihat sudah ada lumayan banyak murid perempuan serta pedagang kaki dua di dekat beberapa tempat duduk.

Di sana terlihat juga Reina yang tengah duduk dan berbicara bersama beberapa temannya.
Daichi kemudian berjalan menuju barisan tempat duduk yang berada di belakang barisan tempat Reina dan kemudian duduk tepat di belakang Reina.

Daichi : Yo, Reina!

Reina : *menghadap ke belakang dan melihat Daichi* Ah, Daichi, kau ingin menonton drama Romeo & Juliet juga?

Inilah Kehidupan Romcom Random KamiTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang