Sepi

40 4 0
                                    

SEPI

"Kalau terus begini, ijinkan aku pergi"

Tutur katamu menahanku tetap disini
Namun sikapmu seolah menyuruhku pergi
Aku sudah terlanjur terbiasa dengan sepi
Terbiasa untuk tidak peduli
Jika kau terus begini, terus bersikap tidak peduli, maka ijinkan aku pergi

Hatiku masih tetap milikmu
Selamanya akan tetap begitu
Tapi jika semesta tak mengijinkan kita bersama
Akankah lebih baik jika kita tak memaksa

Hari hari kulalui dengan sepi
Kabarmu hanya sepintas ku miliki
Jangan menahanku tetap disini
Jika sikapmu memaksaku untuk pergi

Dalam hatiku masih ingin bertahan
Melawan rasa egois yang terus menekan
Namun rinduku selalu kau abaikan
Pesan dariku selalu kau anggurkan

Akankah kau mencariku?
Jika aku mengjilang dari kehidupanmu
Akankah kau tetap mengejarku?
Jika aku melangkah menjauh darimu
Akankah kau merindukanku?
Seperti aku yang tak bosan merindukanmu

Ku harap kelak kau tak berujung sesal


Perihal KITA ✓Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang