*_Pertemuan dan percakapan yang paling penting yang kita jalani sepanjang hari adalah pertemuan dan percakapan dengan diri kita sendiri._*
Sederhananya afirmasi adalah percakapan dengan diri kita sendiri.
Ada juga yang mengartikan afirmasi adalah pernyataan-pernyataan penegasan yang ditujukan pada diri sendiri.
Sebuah penelitian yang dirilis di journal of personality and social psychology menemukan bahwa orang yang berada pada posisi rendah dapat memiliki performa yang lebih baik dengan menggunakan afirmasi positif untuk menenangkan diri mereka.
Sebuah penelitian yang dilakukan oleh Universitas Arizona juga menemukan bahwa afirmasi dapat digunakan sebagai bentuk treatment untuk penderita depresi.
Sebenarnya sebuah afirmasi adalah sebuah pernyataan, yang berarti afirmasi dapat berupa positif maupun negatif.
Kita kita sudah mengenal bahwa semua yang ada di dunia ini adalah kumpulan energi. *Kata-kata juga memiliki energi, kata-kata adalah doa.* Kata-kata bisa menjadi obat atau racun bergantung cara kita menggunakannya.
Sekarang pertanyaannya, bagaimana sebuah Afirmasi dapat berpengaruh besar dan merubah hidup kita?
Sebuah pernyataan yang *diulang-ulang dan benar-benar diyakini* akan masuk ke alam bawah sadar.
Buktinya saat kita menonton film drama yang sangat sedih kita bisa terbawa hingga menangis, saat kita menonton sinetron Kita bisa marah-marah sendiri 😂
Afirmasi ini memanfaatkan believe system, karena sebenarnya otak kita tidak bisa membedakan mana yang Realita maupun yang sekedar khayalan.
Dengan mengucapkan kata-kata positif secara berulang-ulang, dengan penuh keyakinan, maka kita akan melatih untuk memperbaiki cara kerja otak kita untuk terbiasa melakukan penegasan penegasan positif terhadap diri kita.
Dalam kehidupan sehari-hari kita lebih sering melakukan penegasan penegasan negatif, dan semua tidak menciptakan kesan yang baik.
Kita harus melatih pikiran kita membuat pernyataan-pernyataan positif yang melawan pernyataan-pernyataan negatif yang sering kita ucapkan.
Contohnya seperti:
saya capek
saya takut
saya tidak bisa melakukan ini
saya tidak punya waktu saya tidak percaya diri
Namun yang perlu digarisbawahi bahwa tujuan dari melakukan afirmasi bukan sekedar untuk berpikir positif, namun lebih untuk memperbaiki bagaimana kita melihat suatu kondisi.Dalam Ilmu Magnet rezeki kita mengenal ilmu disiplin kata untuk melatih berkata positif. Misalnya dengan mengganti kata takut menjadi saya belum berani, bodoh menjadi belum cerdas, dsb.
Sebuah afirmasi harus spesifik dan jelas, ibaratnya obat harus sesuai penyakitnya, contohnya obat demam tidak akan bisa digunakan untuk mengobati sakit perut.
Oleh karenanya kita harus menciptakan sebuah afirmasi spesifik sesuai dengan kondisi dan persoalan yang harus kita hadapi.
Contohnya apabila kita ingin menghafal Al-Qur'an namun merasa kesulitan kita bisa gunakan Afirmasi berikut:- Menghafal Al-Qur'an itu mudah
- Saya memiliki kemampuan untuk menghafal Al Qur'an
- Saya mudah mengingat isi Al Qur'an karena saya sangat mencintainya
Beberapa alasan kenapa Afirmasi tidak berhasil
1. Menggunakan afirmasi yang sama setiap hari untuk setiap kondisi yang kita alami
2. Kita tidak menggunakan afirmasi secara spesifik untuk mengatasi keterbatasan diri
3. Kurang meyakini dengan sungguh-sungguhSebaiknya afirmasi lebih ditujukan kepada proses bukan hasil. Sebagai contoh Saat kita ingin jadi orang kaya ya maka kita fokus pada cara-cara yang bisa membuat kita kaya.
Atau mungkin yang ingin segera lunas amanahnya maka kita harus fokus pada caranya yaitu dengan meningkatkan penghasilan
Saat kita menggunakan afirmasi berupa saya kaya, saya seorang milyuner, hutang saya lunas. Terkadang timbul penolakan-penolakan secara psikologis karena apa yang kita ucapkan tidak sesuai dengan kondisi yang kita jalani.
Maka kita rubah afirmasinya untuk fokus pada sebuah proses atau kualitas diri. Contohnya seperti:
- Saya memiliki kemampuan dan passion untuk menjadi seorang kaya raya
- hidup saya dipenuhi dengan keberlimpahan
- saya lebih mudah belajar pengembangan diri yang membuat saya kaya*Semakin diulang dan semakin diyakini, afirmasi ini akan semakin powerfull.*
Dalam menggunakan afirmasi ini harus diulang-ulang sebanyak mungkin, bisa dibaca setidaknya 20x dengan penuh keyakinan. Taruh di tempat-tempat yang sering kita lihat misalnya di screen hp/laptop, cermin, atau mungkin di atap tempat tidur.
KAMU SEDANG MEMBACA
My Note😉 My Learn 😊
RandomCatatan Sehari-hari yang menurut author penting dan berharga untuk dijadikan pelajaran dan pengalaman hidup Diambil dari beberapa sumber dan share beberapa link