PART 18.

2.5K 124 4
                                    


Sebelum baca part ini aku mau minta maaf sama para readers KIANDRA✔️
Kalo selama ini aku ada salah baik disengaja maupun tidak disengaja aku harap kalian mau maafin aku. Apalagi kadang mungkin buat kalian kesel karena up nya lama😁
Jadi, aku dan sekeluarga besar mengucapkan mohon maaf kepada para readers sekalian.

Marhaban ya Ramadhan
Selamat menunaikan ibadah puasa
Semangat terus buat puasanya ya.
Semoga dibulan ini kita banyak mendapat keberkahan. Amin.

Happy Reading
.
.
.
.
.
.
.
.

Kring..Kringg...

Alarm diatas nakas kamar Kia pun berbunyi dengan nyaring membuat Kia yang tertidur pulas terbangun.

"Udah pagi"gumam Kia menjulurkan tangannya ke nakas samping ranjang untuk mematikan alarm yang terus berbunyi lalu dengan sempoyongan ia berjalan menuju kamar mandi.

Setelah beberapa menit kemudian Kia pun turun kebawah menuju meja makan untuk sarapan dengan seragam yang sudah rapih.

"Selamat pagi mami,papi"ucap Kia semangat menghampiri kedua orang tuanya untuk mencium pipi

"Selamat pagi sayang"sambut Karin dan Gerry pada putri kesayangannya.

Karin dan Gerry sampai dirumah pukul 10 tadi malam setelah kembali dari perjalanan bisnisnya ke Jepang. Membuat Kia bahagia dan melupakan kesedihannya untuk sementara.

"Mau sarapan apa sayang?"tanya Karin pada putrinya sedangkan Gerry sudah kembali fokus membaca korannya.

"Emmm Kia mau nasi goreng aja mi"ucap Kia

"Oke, ini dia sepiring nasi goreng spesial untuk putri kesayangan mami"ucap Karin memberikan nasi goreng yang Kia inginkan.

"Makasih mami"ucap Kia dengan senyum menggemaskan

Gerry tersenyum menggelengkan kepalanya melihat tingkah istri dan anaknya, dalam hati ia bersyukur bisa memiliki istri yang cantik dan penyayang serta seorang putri yang sangat menggemaskan.

"Sama-sama sayang"jawab Karin tersenyum.

Setelah beberapa menit Kia pun menyelesaikan sarapan paginya.

"Sayang, hari ini berangkat bareng papi kesekolah nya ya" ucap Gerry yang telah menyelesaikan sarapan nya pada putrinya.

"Yaudah iya Pi, tapi papi gak bakalan telat ke kantornya 'kan?"tanya Kia

"Gak dong, lagipula kalo papi telat gak bakalan ada yang berani marahin papi, kan papi bosnya"ucap Gerry dengan nada membanggakan

"Hehe, iya juga ya pi. Yaudah yuk Pi kita berangkat soalnya kalo kia terlambat Kia bakalan kena marah gurunya, kan Kia bukan anak pemilik sekolahnya"ucapan Kia membuat kedua orangtuanya terkekeh

"Yaudah pamit dulu sama mami"titah Gerry

"Mi, kia berangkat sekolah dulu ya. Mami baik-baik dirumahnya"pamit kia pada Karin

"Iya sayang, kamu juga hati-hati ya di sekolahnya"timpal Karin mencium kedua pipi putrinya

"Yaudah mi, papi juga ngantor dulu. Kalo ada apa-apa telpon langsung"pamit Gerry pada istri tercintanya dengan mengecup sayang kening istrinya.

"Bye mami"teriak kia saat mobil yang ditumpanginya melaju ke luar dari halaman rumahnya yang di akhiri dengan lambaian tangan dari Karin.

*****

KIANDRA✔ [HIATUS]Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang