Penderitaan itu gratis dan kebahagiaan itu harus ditebus?
~Aan Apriansyah~
***
"Seharusnya kamu tak terlahir di dunia ini! Kamu hanya menambah beban orang tua saja!" Pria paruh baya tersebut meluapkan amarahnya. Wajahnya memerah. Ditatapnya Aan yang menunduk dengan tajam. Abdul, pria tersebut menarik kasar dagu Aan agar menatapnya. Tak ada rasa kasih sayang yang terpancar pada manik mata Abdul, sama seperti dulu. Semua sirna begitu saja.
Plakk!
Sebuah tamparan lolos dari Abdul membuat tubuh kurus Aan terhuyung. Aan bertumpu pada dinding agar tak terjatuh. Remaja tersebut terkejut dan tak menyangka hal ini bisa terjadi. Ibu Aan, Sitti, dari arah dapur berlari memeluk anaknya. Jari-jari Abdul begitu membekas di pipi remaja tersebut. Terlihat sangat lebam di sana.
"Ibu! apakah Ayah membenciku?" ucap Aan yang mulai menangis namun tak mengeluarkan suara. Tangis yang begitu perih di hati. Hanya saja saat dia berbicara bibirnya begitu bergetar. Tak sedikit pun Aan membenci ayahnya.
Seperti biasa Abdul langsung keluar dari rumah tanpa mengucapkan apapun. Bahkan Abdul tak menengok ke arah mereka sama sekali.
Sitti yang memandang wajah anaknya menggeleng sambil meneteskan air mata. Dalam benak seorang Ibu dia merasakan sesak begitu dalam.
"Ayah tak membencimu, Nak," ucap Sitti dengan lembut. Dipegangnya pipi Aan yang memerah. Aan hanya meringis merasakan sedikit perih saat tangan Sitti menyentuh pipinya.
Masih dalam pelukan Ibunya, Aan berkata," Ke mana Allah, Ibu? Mengapa Dia tak mengabulkan doaku! Aku lelah, Ibu!"
Aan berlari masuk ke dalam kamar. Keyakinannya mulai hancur. Dia tak sanggup menahannya lagi.
"Allah, aku benci pada-Mu! Perjuanganku selalu sia-sia!" Aan berteriak keras di bawah bantal. Dia menangis hingga matanya perlahan-lahan terpejam.
***
Untuk yang Vote dan coment terimakasih
Dukungan kalian sangat berarti
Silahkan lanjut ke part berikutnya😊
KAMU SEDANG MEMBACA
Allah, Masihkah Kau Bersamaku? [Telah Terbit]
EspiritualBisa langsung cek shopee atau Dm TELAH TERBIT di Glorious Publisher [Real Story] [Challenge30GP] [Aan Story's] Diangkat dari kisah nyata Kisah seorang remaja yang berjuang untuk hidupnya. Untuk orang yang dikasihnya. Dia menjalani hidup dengan penu...