Dalam Sebuah Sujud

18 0 0
                                    

Ada alasan mengapa aku masih memperjuangkannya

Tidak peduli seberat apapun beban yang kini aku genggam

Karena aku meyakininya

Dan itu cukup bagiku

Adakalanya aku merasa putus asa

Itu wajar

Dan siapapun pernah merasakan hal yang sama

Karena aku lemah, aku mengakuinya

Tapi tidak menjadi alasan bagiku untuk kemudian menyerah

Begitupun kamu tidak terkecuali

Karena sudah menjadi peran kita sebagai manusia

Akan sangat tidak pantas jika kita berbalik dan berpaling

Bagaimana tidak?

Apa yang terjadi di masa lalu adalah tetesan darah mereka yang mengalir

Mereka tidak meninggalkan apapun

Kecuali sesuatu yang sepantasnya saat ini kita lanjutkan

Sebuah cahaya yang seharusnya kita jaga agar tetap menyala

Yang kini mulai redup

Jika memang terasa berat

Jika air mata tidak mampu menggambarkan perihmu

Cukup air wudhu yang menjadi penghapus kesedihanmu

Dalam sebuah sujud

Ungkapkan saja

Rasanya memang seperti tengah menggenggam bara api

Dan itu memang menyakitkan

Akan tetapi ada imbalan untuk semua itu

Dan itu bergantung apakah aku ataukah kamu akan mampu?

Untuk tetap bertahan dan memperjuangkannya

Karena inilah tugas kita

Memenangkan sebuahdien di atas agama-agama yang lain

Nasihat dalam PuisiTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang