Di kamar mandi Alesha kepikiran tentang Chaska. Bagaimana caranya Alesha meminta maaf sedangkan Alesha chat di WhatsApp ngga dibalas sama Chaska.
"Abang ... " teriak Alesha ketika keluar dari kamar mandi.
"Ngga usah teriak-teriak anjing!"
Alesha ngga menjawab, Alesha memeluk Kenzo dengan erat.
"Kenapa lo?" Tanya Kenzo tanpa basa-basi karena Alesha kalo sudah manja pasti ada maunya.
"Chaska ngga balas chat gua, terus bagaimana gua minta maafnya?" Sekali gadis polos akan tetap menjadi gadis polos.
"Pikir saja sendiri punya otakkan!" Dalam rumus hidup Kenzo ngga enak kalo ngga membully Alesha.
"Woy, gua serius!"
"Santai bosku," jawab Kenzo sambil tertawa. Alesha kesal barulah otak Kenzo perjalan dengan lancar.
Dasar Abang ngga ada akhlak.
"Telpon saja, pasti Chaska menjawab panggilan lo." Ketika seseorang ngga membalas chat kita maka telponlah pasti mereka menjawabnya.
"Percuma ngga akan dijawab sama Chaska, gua sudah coba ratusan kali." Tenyata prinsip Kenzo salah.
"Lo yang punya hubungan kenapa gua yang pusing?"
"Abang ... tolong gua!"
"Langsung ke rumahnya dong minta maaf," kata Kenzo asal yang dianggap serius sama Alesha.
"Ah, ide yang bagus." Kenapa Alesha ngga kepikiran dari tadi. Kalo datang ke rumahnya otomatis mau ngga mau Chaska bicara sama Alesha dari pada di rumah nunggu yang ngga pasti bikin sakit hati.
"Lo yakin mau ke sana?" Tanya Kenzo ngga yakin dengan keputusan Alesha.
Apa kata tetangga cewek datang ke rumah cowok?
"Yakinlah, kenapa takut?" Tantang Alesha kembali sambil berjalan ke lemari untuk mengganti pakaian.
"Lo ngga takut sama orang tuanya Chaska?"
"Buat apa takut sama-sama makan nasi saja." Acuh Alesha padahal dalam hatinya tertawa bahagia. Kenzo tidak tahu saja kalo Alesha pernah pertemu sama orang tua Chaska. Bahkan mereka merestui hubungan Chaska dan Alesha. Apa yang perlu ditakuti?
"Lo gila!" Murka Kenzo karena cowok otak Alesha ngga berfungsi dengan baik.
"Enak saja, gua masih waras."
"Terserah lo. Kalo kena marah sama orang tua Chaska awas ngadu ke gua!" Ancam Kenzo dengan mata melotot.
"Haha ... " ketawa Alesha pecah begitu saja. Puas Alesha mengerjain Kenzo hari ini.
"Tenang saja gua sudah kenal sama orang tuanya Chaska." Seketika Kenzo melotot.
"Kenapa ngga bilang dari tadi anjing!" Murka Kenzo sedangkan Alesha masih tertawa ngakak.
Makanya jangan suka ngejek orang di ejek balik marah.
"Sengaja buat lo marah."
"Adek ngga ada akhlak, tapi bagaimana caranya lo bisa ketemu sama orang tuanya Chaska?" Kepo Kenzo karena Alesha ngga ada cerita tentang ketemu sama orang tuanya Chaska.
"Waktu itu di Mall dan lo harus tahu gua dapat restu dari orang tuanya Chaska, makanya gua berani." Bangga Alesha.
Setiap orang pasti bangga dapat restu dari orang tua pasangannya. Rasanya bahagia, kemana-mana ngga perlu bohong, mau jalan sama si cewek ngga perlu alasan, dan dekat sama keluarganya ngga perlu malu karena sudah dinggap seperti anak sendiri.
KAMU SEDANG MEMBACA
Cowok Posesifku { Tahap Revisi }
Novela JuvenilA : Alesha Emily Jevan Jones C : Chaska Fakhir Bayanaka Sepasang siswa SMA yang menjalin sebuah hubungan sangat romantis. Siapa sangka mereka berdua dipertemukan dalam perjodohan. Ternyata benar apa kata orang kalo jodoh tidak akan kemana. Belum sa...