Minggu,
27 September 2020***
Satu minggu berlalu, sampailah pada hari ini tepatnya hari minggu saat pertandingan basket antara SMA Gerhana melawan SMA sebelah.
Sedari dirumah tadi, Dira yang paling heboh. Padahal Andra, pemain basketnya masih santai santai.
Saat ini mereka bertiga, yaitu Dira, Ana dan Dito sudah menduduki kursi depan supaya bisa melihat pertandingan dengan jelas.
Dijajaran kursi seberang terdapat guru guru yang antusias menonton pertandingan. Mata Dira tak lepas menatap Raiyan yang sedang duduk ganteng sambil memegang i-pad dengan kemeja berwarna maroon yang lengannya digulung hingga siku. Sehingga kulit putihnya terlihat sangat kontras. Uhhhhhh
"Ciyee seperti couple" ujar Ana berbisik ditelinga Dira. Karena Dira dan Raiyan menganakan warna yang sama
"Itu namanya jodoh" jawab Dira bangga
"Lah gue dong, couple sama cewek cakep dari SMA sebelah" sahut Dito
"Sama siapa?" Ana mengedarkan pandangannya mencari siapa yang mengenakan baju dengan warna sama seperti Dito
"Itu, yang lagi main hp" Dito menunjuk perempuan yang dimaksud dengan dagunya
"Kalau dia tau warna bajunya mirip sama lo, tuh orang bakal cepat cepat ganti baju!" sahut Dira
Dito hanya mencebikkan bibirnya
"Kalau gue berhasil minta akun WhatsApp tuh cewek, kalian berdua harua traktir gue makan sepuasnya hari ini juga" ujar Dito yakin
"Kalau nggak berhasil?" tanya Ana
"Kalau nggak berhasil lo harus bersedia ngelakuin apa aja yang kita suruh. Deal?" Ujar Dira
"Ok! Deal!" Ana, Dira dan Dito saling berjabat tangan
Sebenarnya Dira dan Ana sedikit ragu, karena wajah Dito emang pacar-able banget. Terserah deh kalau readers mau percaya atau enggak kalau Dito disandingin sama Iqbal Ramadhan, sebelas dua belas lah. Percaya nggak?
Tapi kelakuannya yang bikin ciwi ciwi berfikir dua kali buat jadiin dia pacar. Bobroknya minta ampun!Pertandingan dimulai, semua wajah wajah penonton tampak serius saat bola sudah di oper sana oper sini.
Wajah Dira menegang saat Andra akan memasukkan bola kedalam ring.
Daaaaan..
"Yeyyy!!! Lopyu bang!! Piuuwwwit" pekik Dira sambil bersiul dengan suara toa nya
Semua murid maupun guru dari SMA Gerhana bersorak gembira saat tim mereka berhasil mencetak poin.
"Dir, suara lo paling kenceng tau nggak. Budeg gue lama lama" protes Dito yang memang duduk disebelah Dira sambil menutupi kedua telinganya
"Ya maap, gue semangat nih. Jiwa perbasketan gue meronta ronta" ujar Dira antusias
"Iye, gue tau lo juga jago basket. Tapi nggak gitu juga woe!" sahut Dito
"Ssttt, diem kalian! Gue lagi fokus nih" ujar Ana
Dira dan Dito pun diam
Pertandingan berlanjut dengan masing masing tim yang berusaha mencetak poin sebanyak banyaknya.
Semua bersorak gembira saat tim mencetak poin lagi, dan terkadang juga bersorak kecewa saat bola berhasil dikendalikan oleh tim lawan.
Wajah Dira kembali menegang saat Andra akan memasukkan bola kedalam ring dalam detik detik terakhir.
KAMU SEDANG MEMBACA
Jatuh Bangun Mengejar Jodoh
HumorUpdate sesuai mood ! [comedy-romance] Dira, seonggok daging bernyawa yang hobbinya buat onar. Hingga membuat jantung seorang Raiyan jumpalitan. Raiyan, kalau kata Dira sih 'manusia es krim' dingin tapi manis. Yang awalnya hidupnya tentram adem aye...