Halo - apa kabar ?
Kita berjumpa lagi dalam kisah petualangan baru, yang melibatkan ketiga remaja teman-teman lama kita - Trio Detektif - dalam suatu misteri yang benar-benar aneh. Sebuah weker yang menjerit membawa mereka ke dalam petualangan yang serba misterius serta penuh ketegangan. Petunjuk-petunjuk yang diperoleh bukannya memperjelas persoalan, melainkan malah semakin membingungkan !
Kata-kata di atas kutujukan pada sahabat-sahabatku yang sudah lama mengenal Trio Detektif. Sedang bagi teman-teman baru, baiklah kutambahkan di sini bahwa mereka itu masing-masing bernama Jupiter Jones, Bob Andrews, dan Pete Crenshaw. Ketiga remaja itu anak Amerika yang bertempat tinggal di Rocky Beach, sebuah kota kecil di daerah pesisir Samudra Pasifik, yang letaknya tidak jauh dan Hollywood, California. Beberapa waktu yang lalu mereka membentuk perusahaan penyelidik swasta dengan nama Trio Detektif. Mereka mempunyai markas berupa sebuah karavan bekas yang telah diubah menjadi ruang perkantoran. Letaknya tersembunyi di tengah tumpukan barang-barang bekas yang diperdagangkan, di Jones Salvage Yard.
Perusahaan dagang barang-barang usang itu milik Titus dan Mathilda Jones, paman dan bibi Jupiter. Apabila tidak sedang beraksi selaku penyelidik, Jupiter beserta kedua temannya bekerja di situ untuk mendapatkan uang saku.
Kurasa cukup sekian untuk kali ini, karena kudengar bunyi dengungan lembut sebuah weker listrik. Awas! Alat penunjuk waktu itu sebentar lagi akan - ah baca saja sendiri bagaimana lanjutannya!
Alfred Hitchcock
KAMU SEDANG MEMBACA
(10) TRIO DETECTIF : MISTERI JAM MENJERIT
Science Fictionsiapa yang mempunyai ide gila membuat bunyi jam menjadi suara wanita menjerit? Alih-alih dengungan lembut, bunyi nyaring itu membuat jantung hampir berhenti. jam yang terlalu mencolok dan aneh untuk sekedar jam Text asli by Robert Arthur Illustrat...