Terjebak bersama mu, di naungan kita berteduh, di keheningan kita menyatu.
Esoknya Jeandra berangkat dengan keadaan kurang sehat, Hujan kemarin penyebab nya.
"Je, lo lemes banget kaya orang tipes!" Ucap galang.
"Isshh ini kan gara - gara lo tau! Kalau lo ga minta gue buat bantuin kucing gembul lo lahiran sehabis kerja kelompok ga mungkin gue lemes begini!" Jeandra berkata dengan perasaan kesal.
"Kok gue?" Tanya galang, kenapa jadi dia yang di salahkan?
" Ya iya lah karna itu gue jadi kejebak hujan, jadi masuk angin deh!"
"Itu mah lo yang bandel, kan gue dh bilang buat nginep aja, ngeyel sih!" Galang mencubit gemas hidung Jeandra. Jeandra hanya mencebik kesal.
"Udah di kerokin belum?" Tanya galang sambil terkekeh.
"Udah tapi sakit," Jeandra mengerucutkan bibirnya.
"Kasihan... ya udah sebagai permintaan maaf, Galang traktir jeje makan di kantin, oke?"
"Serius?!"
" Tigarius!" Ucap galang sambil nengacungkan jari teluncuk dan hari tengahnya, membentuk huruf V.
" Asiikkk!!"
.
.
.
.
."Je, mau makan apa?" Tanya galang
"Emmm bakso aja deh, ga pake mie, sayurnya banyakin, ga pedes ya, lang!"
"Siap princess!" Galang pergi meninggalkan Jeandra duduk sendirian di pojok kantin.
"Simi - simi gue boleh duduk disini ga? Soalnya udah pada penuh mejanya!" Ucap Seorang gadis, dilihat dari dasi yang di pakainya, sepertinya dia kakak kelas Jeandra, karna terdapat warna merah di pinggiran dasinya.
Jeandra terkejut, ia melongo sebentar, "ha? Oh!! Boleh - boleh, kak!"
"Makasih ya! Oh iya lo murid baru disini?"
"Eumm, Iya, Senin kemarin baru masuk, pindahan dari Bandung." Ucap Jeandra, iya Jeandra itu murid pindahan sejak 4 hari lalu.
"Oalah, kenalin gue Jivana, biasa di panggil ivana kelas 12 MIPA 1," Ivana mengulurkan tangan kanannya, Jeandra menyabut baik uluran tangan itu, " Jeandra, biasa di panggil jeje, kelas 11 mipa 1,"
"Salam kenal ya, dek" ucap ivana sambil tersenyum.
"Jeje, baksonya datang!!" Galang muncul sambil membawa nampan besar berisi 2 mangkok bakso dan 2 gelas es teh.
"Nih je, pesanan lo!" Galang menaruh pesanan Jeandra di atas meja,
"Makasih Galang!" Ucap Jeandra dengan nada senang.
"Sama - sama manis!" Setelah mengucapkan itu, Galang duduk di kursinya, baru duduk g ada 1 detik, tepukan kecil ia dapat di punggung kecilnya.
KAMU SEDANG MEMBACA
HUJAN KEMARIN [KookV]
FantastikLuka dan semua rasa sakit ini, turun dan hanyut bersamaan dengan guyuran hujan. Hari ini hujan deras dan gue ketemu sama lo, besok nya sehabis hujan, gua malah suka sama lo. "kak Jo, janji ya harus bisa sembuh kaya jeje. Biar kita bisa sama - sam...