BAB 14

108 3 0
                                    

Deli sedikit berlari ke meja makan di mana Martin dan Gina sedang menunggu nya.

Gina mengerutkan kening.
"Sayang , apakah kau baik-baik saja? Kau terlihat sedikit memerah."

"Aku baik-baik saja, Bu."

"Kau tampak cantik, sayang."

"Oh, ini gaun pemberian Linn, Bu. Kau menyukainya?"

"Aku sangat suka. Ayo, Martin sudah kelaparan."

"Oh, Maafkan Aku Martin. Aku membuat mu menunggu," ucap Deli meminta maaf.

"Tidak Deli. Terimakasih juga sudah mengundang ku makan malam."

Deli hanya tersenyum sebagai balasannya.

Setelah makan malam, Deli terlihat merenung memikirkan  tentang Ibunya yang telah banyak berubah. Melihatnya saat makan malam tadi, Ibunya terlihat lucu dan genit saat bersama Martin. Sementara Martin, dia sangat hangat dan penuh perhatian. Mereka tampak begitu cocok satu sama lain. Deli benar-benar bahagia terhadap mereka. Itu berarti dirinya dapat berhenti khawatir kalau-kalau Ibunya masih terjebak dengan masa lalu bersama suaminya yang pertama.

Martin sangat layak untuk dipertahankan.

Deli langsung teringat akan Gavyn. Ada email menunggunya, dikirim beberapa saat setelah dirinya pergi makan malam beberapa jam yang lalu.

Dari: Gavyn Maxwell
Perihal: Masih menunggu
Untuk: Delicia Powell

Jika Aku ada di sana, Aku tidak akan membiarkan mu keluar dari kamar.

Ps: Siapa Martin Natt Deli?!!!!

Dari: Delicia Powell
Perihal: Masih menunggu
Untuk: Gavyn Maxwell

Makan malam benar-benar kenyang.

Ps: Dia kekasih Ibuku

Dari: Gavyn Maxwell
Perihal: Lega
Untuk: Delicia Powell

Bagaimana dengan nya? Dia baik padamu?

Dari: Delicia Powell
Perihal: Jangan Berlebihan
Untuk: Gavyn Maxwell

Memang Kau pikir siapa Martin Natt?

Ps: Martin sangat baik dan terlihat sangat menyayangi Ibuku

Dari: Gavyn Maxwell
Perihal: Ikut senang
Untuk: Delicia Powell

Aku senang mendengarnya.

Ps: Ku pikir salah satu Pria yang akan mencoba memasuki celana dalam mu

Dari: Delicia Powell
Perihal: Celana Dalam
Untuk: Gavyn Maxwell

Hanya satu Pria yang ku izinkan memasuki celana dalamku.

Dari: Gavyn Maxwell
Perihal: Subjekmu
Untuk: Delicia Powell

Oh, Aku penasaran siapa orang itu

Dari: Delicia Powell
Perihal: Secret
Untuk: Gavyn Maxwell

Aku akan memberikan mu hadiah besok malam.

Dari: Gavyn Maxwell
Perihal: Hadiah
Untuk: Delicia Powell

Aku akan minum dengan seorang teman lama sekarang, jadi Aku akan mengemudi.

Ps: Aku tak sabar menunggu besok malam.

Secret WoundTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang