Pernikahan Yachi di laksanakan seminggu setelah dirinya menyebarkan undangan kepada teman teman, rekan kerja dan keluarganya.
Semuanya berjalan dengan lancar, kini ia sudah sah menjadi istri seorang Yahaba.
Tapi saat acara berlangsung Suga sedikit kesusahan mengurusi Kouichi yang selalu menangis setiap bertemu orang yang tidak di kenal.
Maka dari itu Daichi memutuskan untuk pulang lebih awal dan meminta izin kepada sang pemilik acara.
Didalam mobil Suga tertidur sedangkan Kouichi masih bangun di pangkuan sang ibu. Ia menatap wajah cantik dan mengelus elus pipi ibunya.
"Maa...maaa" ucapnya dengan suara bayi yang sangat menggemaskan.
Daichi melirik sekilas Kouichi, ia terkekeh melihat wajah menggemaskan Kouichi yang sepertinya terkagum dengan wajah cantik ibunya.
"Mama cantik ya?"
Kouichi menatap Daichi, ia tertawa seperti setuju dengan ucapan Daichi.
Sesampainya mereka di rumah, Daichi langsung mengendong Suga dan membawa mereka berdua ke sofa ruang tengah.
"Paa!paa!"
Daichi menatap anaknya yang ini tengah merangkak menuju kearahnya.
"Ada apa jagoan??" Daichi mengangkat tubuh Kouichi dan membawanya ke taman belakang.
Kouichi mengusak-usak wajahnya ke dada sang ayah. Mungkin karena sudah lama tidak bermanja-manja pada ayahnya makanya kali ini ia terlihat sangat manja. Mau bagaimana lagi? Seminggu belakangan Daichi sangat sibuk, sehingga anaknya merasa kesepian.
"Papaaa! Yan! Ichi yan!"
Merasa bingung apa yang di ucapkan anaknya, namun dengan cepat ia menangkap apa yang dimaksud.
"Kouichi mau belajar jalan?"
Kouichi tersenyum kemudian tertawa memperlihatkan gigi kecil yang baru tumbuh sedikit.
Daichi menuruti kemauan Kouichi.
Di taman belakang itu Daichi membiarkan Kouichi berdiri sendiri dan saat ingin melangkah barulah ia bantu dengan menggenggam kedua tangan mungil itu.
Kouichi terlihat semangat untuk belajar jalan. Terlihat dari senyuman mengembang yang sangat menggemaskan.
Meskipun gerakan kakinya masih kaku, Daichi malah gemas sendiri melihat tubuh mungil itu berusaha untuk berjalan.
Tanpa mereka sadari Suga sudah bangun dan merekam semua kegiatan yang dilakukan ayah dan anak itu.
Saat langkahnya berbalik, Kouichi melihat ibunya berdiri di ambang pintu.
"Maa!! Maaa!!! Ahahahahah"
"Kouichi senang??? Hahaha Kouichi pintarrr!!" Seru Suga.
Daichi membantu Kouichi melangkah mendekati Suga.
KAMU SEDANG MEMBACA
Unspoken Love 2: Happiness || DaiSuga [END]
Romance[Season 2 dari Book Unspoken Love] Kebahagiaan mereka semuanya disini. |Sawamura Daichi x Sugawara Koushi| ! 𝔻𝕚𝕤𝕒𝕣𝕒𝕟𝕜𝕒𝕟 𝕦𝕟𝕥𝕦𝕜 𝕞𝕖𝕞𝕓𝕒𝕔𝕒 𝕌𝕟𝕤𝕡𝕠𝕜𝕖𝕟 𝕃𝕠𝕧𝕖 𝕪𝕒𝕟𝕘 𝕤𝕖𝕓𝕖𝕝𝕦𝕞𝕟𝕪𝕒, 𝕓𝕚𝕤𝕒 𝕔𝕖𝕜 𝕕𝕚 𝕡𝕣𝕠𝕗𝕚...