Malam hari pun tiba, seperti biasanya Naura hanya dirumah bersama bibi nya.Dering ponsel Naura menggema di kamarnya. Dia yang sedang enak-enak maskeran pun merasa sedikit terganggu karena telepon itu. Dengan rasa mager dia bangkit dari meja rias nya untuk mengambil ponselnya di kasur. Tetapi setelah melihat siapa yang menelepon, Naura menjadi semangat untuk mengangkatnya.
Call
"Halo sayang."
"Iya ma?"
"Mama hari ini nggak pulang ya Ra.."
"Oh ya ma,"
"Maaf ya Ra, mama gabisa pulang lagi."
"Gapapa ma, kan itu buat kebaikan aku juga."
"Iya sayang, udah dulu ya ada pasien yang harus mama tangani."
"Iya ma."
Telepon pun terputus. Naura harus melewati malam yang sepi dan sunyi lagi. Padahal hari ini Naura berharap Mama nya pulang untuk menemaninya tidur walau hanya sekali.
Setelah selesai maskeran, Naura merebahkan tubuhnya di kasur. Sesekali dia scroll TikTok dan Instagram. Tapi lama kelamaan dia merasa bosan, dan meletakkan ponsel nya di samping tubuhnya.
Dia menatap langit-langit rumahnya, tanpa sadar terukir wajah tampan Reynard diatas sana. Dia makin terbawa oleh suasana itu, dan beberapa saat kemudian dia tertidur memasuki alam mimpi.
***
Jam menunjukkan pukul 5 pagi, alarm Naura berdering nyaring di telinganya. Sengaja dia memilih nada yang agak keras agar Naura tidak telat saat bangun.
Enghh
"Cepet banget dah pagi perasaan baru 1jam tidur," Gumam Naura sendiri diiringi tawa kecil.
Naura pun bangkit dari kasurnya dan segera membersihkan dirinya. Tapi sebelum itu, dia mengaca di depan meja rias dan sesekali memuji wajah cantiknya.
"Gila, glowing bener gue. Maskernya mantul banget si," ujarnya bermonolog.
Setelah selesai berkaca, dia pun mandi dan bersiap-siap untuk pergi ke sekolah.
"Bibi, Naura pergi dulu ya!" teriak Naura sambil menuruni anak tangga.
"Sebentar non, ini bibi buatkan bekal. Dimakan ya!" jawab bibi sambil menenteng kotak bekal mendekati Naura.
"Waduh ngerepotin nih bi, makasih ya."
"Nggak ngerepotin kok, hati-hati ya non."
Naura pun membalas pesan bibi dengan jari jempol nya.
°°°
Brumm, Brumm...Brummm
Suara mobil sport Naura menggempa diparkiran sekolah karena sekolah pagi ini masih sangat sepi. Tentu menggema, karena itu adalah mobil keluaran terbaru yang dibelikan oleh ayahnya khusus untuk putri tercintanya.
"Itu bukannya Reynard ya," gumam Naura sendiri saat turun dari mobil sembari memastikan apakah benar atau tidak.
"Bener tuhh, itu Reynard.Tapi lagi ngapain dia disitu, Samperin ah lumayan buat asupan pagi wkwk," ujarnya bermonolog kembali. Dia pun lantas berjalan mendekati Reynard.
KAMU SEDANG MEMBACA
Masa Putih Abu [TERBIT]
Teen FictionFOLLOW DULU SEBELUM BACA⚠️⚠️ [Sampai akhirnya aku tidak bisa melupakan kamu] Kisah tentang pasangan Reynard-Naura yang sudah menjalin hubungan semasa putih abu nya ini.Tapi hubungan itu hancur setelah datangnya Ara dalam kisahnya, tetapi selang bebe...