8. Pikiran Liar Jendra

1.7K 313 137
                                    

Sambil mengunyah makanan Kasandra mencuri pandangan pada Gisa yang sedang tenang menikmati sarapannya

Ups! Gambar ini tidak mengikuti Pedoman Konten kami. Untuk melanjutkan publikasi, hapuslah gambar ini atau unggah gambar lain.

Sambil mengunyah makanan Kasandra mencuri pandangan pada Gisa yang sedang tenang menikmati sarapannya. Sejak malam tadi Kasandra sudah overthiking soal Gisa. Bertahun-tahun berteman, Gisa tidak pernah sekalipun tertimpa rumor aneh seperti itu. Namun malam tadi Joshua di rumah Gisa dan Kasandra juga tahu kalau Gisa kenal dengan Hansa.

"Kenapa Sa? Lo mau ngomong sesuatu?"

"Huh?"

"Lo ngeliatin gue mulu"

"O-oh.. Nggak kok" jawab Kasandra gagap

Gisa terlihat percaya dengan ucapan Kasandra lantas melanjutkan sa8rapannya. Berbeda dengan Kasandra yang masih dilanda rasa penasarannya.

"Gis.." lirih Kasandra. Ia sudah tidak tahan lagi, hanya dengan mengkonfirmasi pada Gisa rasa penasarannya hilang.

"Hum?"

"Lo sama Joshua itu apa?" Tanya Kasandra

Gisa mengerutkan keningnya, menurutnya pertanyaan Kasandra itu aneh. Karena Kasandra juga tahu kalau Joshua dan dia gak ada apa-apa.

"Lo sendiri bukannya sudah tahu kalau Joshua rekan di tim gue"

"Gak lebih?"

"Mungkin kami teman juga..." jawab Gisa

"Lo gak ada aneh-aneh sama dia dan cowok lain kan?"

Gisa dibuat bingung dengan pertanyaan Kasandra. Dia memang akhir-akhir ini sering bertemu Joshua, Dery, Thio bahkan Jendra karena satu alasan, mereka satu team sehingga mereka dekat.

Kasandra menghela nafas, memberanikan diri menyampaikan kegalauannya semalaman ini.

"Anak-anak buat rumor kalau lo sama Joshua, Kak Hansa, dan Kak Thio itu dekat. Mereka mikir lo itu pemain. Itu gak benerkan?" ucap Kasandra

Gisa meletakan sendoknya kembali ke piring sambil menatap Kasandra.

"Itu terserah apa yang mau lo percaya, lo boleh percaya sama gosip itu kalau lo ngerasa itu benar"

"Gis!"

"Tanpa gue jawab, lo pasti tau."

"Gue gak percaya sama rumor itu, tapi gue perlu lo untuk jelasin kenapa rumor itu bisa muncul. Paling nggak kenapa lo bisa dekat atau kenal sama mereka. Gue percaya sama lo Gis, tapi kalau lo diam orang akan punya cerita yang semakin liar soal lo"

"Kak Dery dan Kak Thio sama kaya Joshua. Kita satu team itu alasannya kenapa gue bisa kenal mereka. Kak Dery juga tinggal disini jadi kita tetanggan, jadi gak heran kenapa gue bisa dekat sama dia. Soal Joshua, selain lo gue cuman bisa temenan sama dia. Gak ada hal aneh-aneh soal kita berempat"

Kasandra bernafas lega, ia juga merasa tidak mungkin Gisa melakukan hal-hal aneh itu.

"Oke. Berarti tindakan gue bener nyiram anak-anak itu karena bicarain lo aneh-aneh"

SECONDTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang