Chapter Two

174 18 0
                                    



Sekitar jam 5 sore Micha baru keluar Kelasnya, dia menunggu seorang datang menjemputnya, karena kalau tidak dia bisa tidak aman.

"Nunggu siapa Lo Cha?" Tanya Hyunsuk tiba - tiba sudah berada di sampingnya.

Micha meliriknya sebentar lalu melihat kembali ke arah depan. "Pacar gue, Lo sendiri nunggu siapa? Ini kan gedung anak Fakultas Komunikasi dan Ekonomi ya, salah nunggu atau emang lagi nunggu anak  Ekonomi?" Sindir Micha.

Dia sama sekali tidak melihat ekspresi Hyunsuk seperti apa sekarang.

"Lagi nunggu temen. Gue denger tadi Jihoon ke Ruangan BEM deh, ada rapat penting soalnya."

"Lah, terus kalo ada rapat Lo ngapain disini?" tanya Micha sinis.

"Y-ya gue, gue, mau balikin barang dulu sih ke Orang."

"Oh, Bucin banget ya sampe rela terlambat di rapat penting." Micha tertawa remeh setelahnya.

Hyunsuk tidak menjawab, dia memilih pergi masuk ke dalam mencari Orang yang dia tunggu. Mendengar langkahnya pergi menjauh, Micha mendengus sebal, demi apapun! Mereka harus segera putus!

Jihoon baru saja ingin memulai rapatnya jika saja tidak menunggu dua Orang lagi yang entah kemana tidak ada batang hidungnya. Awalnya dia tidak peduli jika yang terlambat bukan Hyunsuk, tapi ini si kutu kupret itu! Jelas dia sudah kesal bukan main!

"Ngapain sih dia?!" Tanya Jihoon sudah duduk di Ruang rapat dengan beberapa Orang sudah berada di bangkunya.

"Katanya sih ijin keluar sebentar dulu." Jawab Yoshi.

"Jaehyuk kemana?" tanya Junkyu melihat Jaehyuk juga belum ada juga.

"Jaehyuk tadi lagi ngobrol sebentar sama Winter." Jawab Jihoon.

Junkyu mengangguk mengerti. Jihoon menggebrak meja membuat mereka semua menatap Jihoon dengan takut. "Panggil Hyunsuk sekarang!" Gertaknya.

Yoshi berdiri, ingin memanggil Hyunsuk. Junkyu juga baru ingin bangun dari tempatnya seketika berhenti. "Ngapain? Gausah di panggilin Jaehyuk mah, biarin aja, dia cuma sebentar." Kata Jihoon.

Mereka semua heran mendengar ucapan Jihoon, beberapa dari mereka berbisik membicarakan sikap Jihoon terhadap Hyunsuk akhir - akhir ini.

Berdiri selama sepuluh menit membuat Micha semakin kesal, masalahnya dia pegal lama - lama berdiri sambil membawa laptop di tangannya beserta buku buku yang dia bawa di tasnya. Dia juga malas mencari tempat duduk, karena sangat ramai.

Melihat Yoshi yang terlihat mencari seseorang membuat Micha memanggilnya. "Yoshi! Cari siapa?" Tanya Micha setelah Yoshi menghampirinya.

"Liat Hyunsuk gak?" Tanyanya.

Micha menunjuk ke dalam gedung Fakultasnya. "Ke Kelas Ekonomi kali, cari aja." Setelah mendengar itu Yoshi berlari membuat Micha menatapnya bingung.

"Ada apa?" Tanyanya pada diri sendiri.

Bihun gulung
Mimic Lo udah pulang

Melihat notif di ponselnya membuat Micha buru - buru membalasnya.

Bihun gulung
Gue nungguin Lo!

Oh

Oh doang lagi!
Kalo lama gue pulang!

Wkwk
Ngegas Mulu sama pacar juga
Pulang sama siapa?

Sendiri lah!

Kasian

Player With YouTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang