10. Journey = Perjalanan (hidup)
Jangan bandingkan jarak terbangnya, tapi bagaimana dan apa yang dilalui.
-Pesawat Kertas 365 Hari - JKT48
***
"Den Samudra, buka pintunya. Bibi mau ngasih sesuatu, nih," kata seseorang yang mengetuk pintu kamarnya Samudra.
Mengganggu ketenangan saja! Mau tak mau Samudra beranjak dari tempatnya, lalu membukakan pintunya.
"Ada yang ngasih tote bag ini ke satpam di depan, katanya buat Den Samudra." Bi Surti menyerahkan tote bag bewarna hitam pada Samudra.
"Dari?"
"Nggak tau, Den. Coba buka aja, siapa tau ada suratnya di dalam," jawab Bi Surti dengan jujur.
"Oke."
Tidak ingin berlama-lama, Samudra menutup pintu kamarnya kembali, lalu dia melihat ada sebuah seragam di dalam tote bag yang dibawanya. Samudra pun mengambil seragam itu, yang ternyata seragam batik berukuran untuk anak sekolah dasar. Seragam siapa ini? Samudra sepertinya tidak asing dan ia pernah melihat seragam tersebut.
Samudra memeriksa kembali isi yang terdapat dalam tote bag hitam itu, ternyata masih ada secarik kertas di dalamnya. Dia mengambilnya, lalu membaca tulisan yang tertera di sana. Tulisan tangan itu mirip dengan yang pernah ditemukannya di dashboard motornya dan buku biologi milik Alesha.
"Darah harus dibayar dengan darah! Benar begitu, Ata?" Samudra membaca tulisan tersebut.
"Lalu, seragam ini ... seragam gue pas sekolah di Bandung?" lanjutnya. "Gimana bisa? Siapa sih yang ngirim semua ini? Dan apa maksudnya?"
Sebenarnya ini kedua kalinya Samudra mendapatkan barang seperti ini. Dulu, waktu awal-awal masuk sekolah, Samudra sudah mendapatkan sebuah kotak warna hitam dari seseorang yang tidak dikenalinya. Isi dari kotak itu adalah foto-foto Samudra dengan saudara kembarnya saat masih kecil. Foto itu berlumuran darah. Samudra tidak tau si pengirim mendapatkan foto itu dari mana.
KAMU SEDANG MEMBACA
Be The Best! [END]
Fiksi Remaja❝Apa yang menurutmu terbaik, belum tentu itu terbaik bagi orang lain.❞ * Be The Best menceritakan tentang Alesha [Echa] yang dulunya korban pembullyan dan Samudra [Ata] yang memiliki masa lalu kelam. Keduanya merupakan salah satu murid terpintar di...