Prompt: Buat puisi berdasarkan lagu terakhir yang kalian dengar sekarang (saat tema diumumkan). Bisa dari Spotify, YT Music, Apple Music, bebas. Sertakan lagunya di akhir cerita.
🍃🍃🍃
Kelam malam bertabur gilap gemerlap
Tempias membasah; beriak seirama
Menabur gaun dalam cita
Warna-warni gembiraHelai berdesir, memanjang bersemilir
Desau sayu, hening tercipta
Dalam ombak porak-poranda
Hamba di sini, menadah gemintangAyun, ayun senada
Langkah berkecipak
Dendang bertalu
Bebas dalam syahduKuulurkan tangan sembari tersenyum.
"Maukah kau ikut turut beserta?
Tarian bahagia, bukan dalam duka;
Kita berdua, bertiga, semuanya;
Bunga dan angin, menjadi satu bersama."🍃🍃🍃
Pohon willow menjadi saksi
Akan sekumpulan anak yang "menari"
di atas danau, seolah tak bermassa;
mereka berloncatan ceria di atasnya.Sesosok yang ganjil muncul
Sambil melambai, ia berkata,
"Aku yang menjaga mereka,
Asal semua bahagia."Mata membulat lebar
Tangan seolah berdansa
Di mana air berkumpul dan menyatu
Membentuk pelangi, di hadapan kami."Namaku Shie
Dan lagi, anomali
Telah membawaku kembali
Ke tempat ini."****
Lagu: Lotus of Haftkarsvar by HoYo-Mix (Nilou Demo Character - Genshin Impact)
Link di multimedia.
2/6/23
zzztare
KAMU SEDANG MEMBACA
Bunga Kenangan: Kisah-Kisah yang Tertahan
Short Story[Dalam rangka Daily Writing NPC] ✨Mengandung spoiler, canon, dan headcanon dari semua OC Tare✨ Jika ada ruang, waktu, linimasa, dan dimensi yang berbeda, apakah ada yang merekam jejak itu semua? Ataukah mereka berjalan masing-masing, beriringan, ses...