Kala Senja Memeluk Malam

21 2 0
                                    

Andai aku memiliki malam
Akan kuhapus barisan kelam
Tepikan tabir yang mencekam agar rembulan menjauh dari diam
Hingga cengkerama mesra saja yang terekam

Kini senja jatuh di pelupuk malam yang mengaduh
Riapkan rasa bak genderang di tabuh
Dug, dug, dug, amat gaduh
Namun tak sekalipun hati berucap keluh

Tuan bagaimana ini, aku tak memiliki senja dan malam untukmu?
Aku hanyalah fakir yang menanti temu
Bersama ribuan rasa rindu, jutaan tatapan sendu,
Dan angan sepasang bahu

Aku hanya ingin mendekap tubuhmu
Mencuri sedikit ruang hatimu tuk hempaskan
Dingin yang memikat kelam
Dan memangkas jeda yang sempat tersulam

Pali, 03 Januari 2024.

Memorabilia (Puisi)✔️Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang