Malam itu, suasana malam hari di kota Sendai mendadak mencekam. Bagaimana tidak, baru saja terjadi kecelakaan lalu lintas dimana seorang perempuan menjadi korban tabrak lari. Tampak salah seorang teman dari perempuan tadi berteriak meminta bantuan kepada orang sekitar yang menjadi saksi mata.
Tak lama kemudian datanglah kru medis dari rumah sakit terdekat lalu membawa tubuh pelajar tadi untuk mendapat perawatan lebih lanjut.
---Sebelumnya---
"Huah! Akhirnya selesai juga~", seru seorang pemuda berambut hitam dengan potongan mangkuk seraya merentangkan kedua tangannya lurus di atas kepala.
"(Y/n)-chan~, apa ada makanan? Aku lapar~", kali ini seorang pemuda berambut merah dengan model seperti landak merajuk manja kepada seorang gadis yang dipanggil (Y/n) tadi.
"Jaga sikapmu, Tendou. Kau tidak boleh meminta makan sembarangan di rumah orang", tegur seorang pemuda yang kali ini berambut ash blonde dengan warna hitam diujungnya.
"Tapi aku lapar Semi-Semi~~, apa kau tidak kasihan padaku~?", balas pemuda yang dipanggil Tendou tadi seraya memiringkan kepalanya ke samping.
Pemuda yang dipanggil Semi-Semi tadi hendak membalas ucapan Tendou, namun suara lembut (y/n) sudah lebih dahulu menjawab.
"Maa~~, kita sudah belajar cukup lama, tak ada salahnya mengisi perut sejenak, ne? Akan aku ambilkan makanan dulu."
Dengan begitu, gadis bernama lengkap (Full name) tadi beranjak untuk mengambil cemilan yang tersisa di kulkas.
"(Y/n)-chan! Tunggu aku ikut!", seru seorang gadis bernama Ishihara Mei yang merupakan sahabat karib dari (y/n).
"Sambil menunggu (Y/n)-san dan Ishihara-san, lebih baik kita berkemas dan merapikan ruang tamu rumah (Y/n)-san", ucap suara bariton seorang pemuda tinggi tegap berambut zaitun kecoklatan dengan warna mata zaitun gelap yang langsung dituruti oleh kelima orang lain di ruangan tersebut.
Begitu ruangan tamu beres, (Y/n) dan Ishihara datang membawa cemilan dan beberapa makanan yang cukup untuk mengganjal perut mereka.
~~~~Skip time~~~~
Sesi belajar di rumah (Y/n) selesai. Mereka mengucapkan terima kasih kepada (Y/n) dan berpamitan pulang. Goshiki, si rambut mangkuk, pulang bersama pemuda dengan rambut yang hampir mirip dengannya namun berwarna coklat krem, Shirabu, dan seorang pemuda yang diketahui bernama Reon. Sedangkan Tendou pulang bersama Semi dan seorang pemuda berambut coklat kayu bernama Kawanishi.
(Y/n) memang dikenal sebagai siswi cerdas dan termasuk salah satu siswa Shiratorizawa Academy yang mendapat julukan 'The Straight A'. Prestasinya di bidang akademik pun tak perlu dipertanyakan, 3 tahunnya di Shiratorizawa berhasil membuahkan 12 medali emas olimpiade nasional, 2 medali emas olimpiade internasional, dan 1 medali perak olimpiade internasional.
Yang berarti, tiap tahunnya (Y/n) memenangkan 5 kejuaraan olimpiade dari cabang ilmu yang berbeda. Fisika, Kimia, Biologi, dan Matematika untuk jenjang nasional serta Astronomi untuk jenjang internasional. Jangan heran jika sudah banyak universitas yang mengincar (Y/n) untuk menjadi mahasiswa mereka.
Meskipun begitu, (Y/n) adalah gadis yang tidak sombong. Ia secara suka rela membantu teman-temannya yang kesulitan belajar, seperti yang baru saja ia lakukan.
Ia juga menjabat sebagai manager tim voli putra Shiratorizawa bersama dengan sahabatnya, Ishihara. Sifatnya yang ramah dan rendah diri membuatnya disegani oleh teman-temannya sehingga tak ada satu pun yang berani memanfaatkan kebaikan (Y/n) untuk kepentingan yang tidak baik.
KAMU SEDANG MEMBACA
Time and Fallen Leaves
Fanfiction|Ushijima Wakatoshi x Reader| I'm walking barefoot through the memories With the fallen leaves I'm letting go of the people I haven't been able to forget I'm walking barefoot through the memories To the red-stained sky I'm raising up the people who...