Biar Masa Depan Buta
Buat apa kau tahu masa depanmu?
Mau sekeren apa kau menjadi
Mau sehina apa kau menjadi-jadi
Ujungnya hanyalah mati
Itu masa depanmu
Tak usah kau datang pada peramal itu
Kau sudah tahu jawabannya sedari dulu
Tak perlu tambah dosa karena keingintahuan tak pentingmu
Itu masa depanmu
Tidur dalam tanah sempit tergantung amalmu
Itu yang perlu kau tahu
Segala cara menghindarkan diri dari siksa setelah hidupmu
Sayang beribu sayang
Amalmu bukan anggaran
Yang bisa kau mainkan
Manipulasi indah seperti biasa kau lakukan
Sayang beribu sayang
Tuhanmu bukan seperti atasanmu apalagi para petinggi bebal yang bisa kau jilati
KeputusanNya mutlak tak seperti hukum ciptaanmu pun mereka yang tak jelas membela
Pastikan penyesalan sejati tak kau dapati
Achmad Aditya Avery
(Beranda Maya, 15 Oktober 2017)
KAMU SEDANG MEMBACA
Aku Kenapa?
PoezieAku kenapa? Bagaimana aku menjawabnya, jika aku sendiri tidak tahu kenapa. - Aku Note: * #3 dalam Puisi (25 November 2018) * #3 dalam kumpulanpuisi (16 Juni 2019) * Cover by Naurah S (2018) * Cover by Lyn (2019)