Bola Bola Tahu Jagung

242 8 1
                                    

Pertama akubikin ini pakai tepung roti hasilnya kurang enak. Jadi bikin lagi dengan tanpa tepung roti hasilnya malah lebih enak.
Bola bola tahu jagung ini lebih cocok untuk cemilan tapi kalau anak aku lebih suka pakai nasi anget sama saus sambel.
Sesuai selera aja sih ya.
Yuk langsung ke resepnya.

Bahan;1 buah tahu (hancurkan)1 buah wortel ukurannya sedang (potong dadu)1 buah bunggul jagung (serut)5 sdm tepung terigu 2 sdm tepung bumbu instan1/4 merica bubuk1 butir telur2 siung bawang putih (haluskan)5 butir bawang merah (haluskan)Secukupny...

Ups! Gambar ini tidak mengikuti Pedoman Konten kami. Untuk melanjutkan publikasi, hapuslah gambar ini atau unggah gambar lain.


Bahan;
1 buah tahu (hancurkan)
1 buah wortel ukurannya sedang (potong dadu)
1 buah bunggul jagung (serut)
5 sdm tepung terigu
2 sdm tepung bumbu instan
1/4 merica bubuk
1 butir telur
2 siung bawang putih (haluskan)
5 butir bawang merah (haluskan)
Secukupnya penyedap
Secukupnya garam
Minyak untuk menggoreng

Cara;
Campur semua bahan menjadi 1 kedalam wadah kemudian aduk ratakan dan test rasa. Bulatkan kemudian goreng hingga coklat keemasan.



Selamat Mencoba
Happy Cooking




Terimakasih banyak untuk yang bersedia memberikan votenya.
Follow juga Cookpad Aprilia Pristianti
Fb Aprilia Pristianti Purnomo.
Terimakasih..

Resep Olahan EkonomisTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang