Author Pov
Sekarang Rishi sudah siap ingin berangkat ke sekolah. Hari ini adalah hari pertama perkemahan.
"Dek, lo yakin bawa koper dua gede-gede lagi, kan bisa pake tas ransel aja lagian kemah cuma dua hari" Rishab heran terheran-heran kenapa adiknya membawa banyak koper
"Kakak! Gue ini cewe, lo gak tau klo cewe itu butuh barang lebih banyak dari pada cowo! " Ucap Rishi
"Emang isi koper lu apa aja? " Rishab merasa sangat penasaran
"Ada piyama, seragam sekolah,lotion anti nyamuk, krim malam, krim siang, sunblock, bedak tabur,masker, sabun cuci muka, tissu basah, tissu kering, parfum, lipbalm, liptint, lipgloss, deodoran, jilbab, Bandan rajut, sweater, jaket, sepatu, kaos kaki, sendal jepit, sepatu flat, Hand and body, masih banyak lagi deh kak" Rishi yang sedang mengingat-ingat apa lagi yang dia bawa
"Elu keg mau pindahan dek, kan kemah cuma dua hari bawa barang-barang yang perlu aja. Nanti klo naik gunung dulu trus siapa yang ngangkatin koper lu? "
"Kan ada kakak yang siaga 24jam" Ucap Rishi sembari cengengesan
"Pokoknya bawa barang yang bener-bener penting aja! "
"Itu semua penting kak! "
"serah lu dek, gue males suruh bawain koper gede lo! " Rishab pergi dari hadapan Rishi
"Huh" Rishi pun mendengus dan packing ulang barang barang bawaannya.
Sekarang Rishi sudah siap dengan satu tas ransel yang dia jinjing dan menghampiri Rishab yang sudah menunggunya sedari tadi.
"Udah? " Tanya Rishab yang melihat Rishi hanya menjijing satu tas ransel
"Nah, gitu bawa satu tas aja cukup kan? "
"Iya" Rishi mendengus
*****
"Hai Shi?"
"Hai kak Galang"
"Shi klo nanti dihutan ada yang ngancem nyawa lo telfon abang Galang yang ganteng ini aja ya"
"Ganteng! Klo dibarisan sama monyet!" Ucap Luna.
Entah lah sejak kapan Luna dan teman-teman Rishi datang tidak ada yang mengetahuinya"Elu pikir gue sodara monyet apa? Kapan lo dateng? Perasaan tadi belum ada lo? Jangan jangan lo ini hantu ya? Tiba-tiba nongol aje! "Ucap Galang
" Eh tuh mulut nyelonong aje keg gak ada sopan santunnya! Enak aja ngomongin gue hantu! Lo itu jin kepret! " Ucap Luna
"Udah ah, itu bis yang mau antar kita ke hutan udah dateng! Yuk kita ke rombongan kelas kita. Babay kakak kakak" Relai Rishi
Rishi, Visya, Rika dan Luna pun pergi ke rombongan teman-teman sekelasnya dan mengabsen dirinya
"Woi yang kelas XAK3 masuk bis C ya" Ucap Awan yang mengarahkan teman-teman sekelasnya
Semua siswa-siswi sudah masuk kedalam bisa mereka sesuai kelasnya.
Setelah dua jam menempuh perjalanan yang melelahkan akhirnya siswa SMK Melati sampai di hutan lindung tempat mereka berkemah
"Assalamu'alaikum warahmatullahi wabarakatuh" Ucap Kepala sekolah
"Waalaikumsalam warahmatullahi wabarakatuh" Ucap semua murid
"Kita sudah sampai di hutan lindung ini, bapak harap kalian bisa menjaga kebersihan dan menjaga ekosistem yang ada di hutan ini. Dan bapak berpesan kepada kalian semua bahwa walaupun ini hutan lindung, kalian harus tetap waspada karena setiap saat bahaya menghampiri kalian semua. Nah, untuk pembagian wilayah tenda akan dibagi oleh perwakilan anggota OSIS setiap kelas. Untuk informasi selanjutnya akan disampaikan nanti lewat anggota OSIS, sekian dari bapak wassalammu'alaikum warahmatullahi wabarakatuh "
"Waalaikumsalam warahmatullahi wabarakatuh" Setelah pengumuman selesai semua anak berkumpul di rombongan kelasnya
"Karna dikelas kita ada 30 murid, 15 orang laki-laki dan 15 orang perempuan jadi kita akan membaginya. Satu tenda dipakai untuk 5 orang dan totalnya ada 6 tenda jumbo jadi, silahkan pilih teman-teman satu tenda kalian dan kumpulkan namanya ke gue" Ucap Awan
"Ini kita baru berempat kurang satu orang lagi nih" Ucap Rika
"Satu orangnya siapa ya? "
"Kaya mana kalo si Tasya aja" Ucap Rishi
"Boleh tuh! Panggil gih si Tasya"
"Woi! Tasya elu mau nggak satu tenda sama kami orang? " Tanya Luna kepada Tasya
"Eh, mau kok"
"Yaudah, yuk ah kita pasang dulu tendanya"
Rishi dkk sedikit kesulitan memasang tenda yang ukuran cukup besar, hingga dua jam baru mereka bisa memasangnya dengan rapi.
"Fiuh! Akhirnya selesai juga! Tepar gue! " Ucap Rishi sembari mengusap keringat Dikeningnya.
"Iye, capek bet masang tenda! "
______
Jangan lupa vote 💕
KAMU SEDANG MEMBACA
RISHITA
Teen FictionRishita (biasa dipanggil Rishi) adalah gadis mungil yang imut. Dia dihadapkan banyak problem tak terduga. ______ Ini cerita pertama saya, harap maklum jika alur yang berantakan, typo, dan mohon maaf jika ada kesamaan nama dan tempat yang tidak dis...