23 - Ergo

13 4 0
                                    

Kabar tersebar dengan begitu cepat. Para penjaga yang mendengar kegaduhan langsung dengan sigap melacak ke mana perginya biang keladi dan berakhir di ruangan baru milik Ernkar. Dua Elite Thirteen yang menyelinap masuk dan melumpuhkan ketiga Kingsmen. Ernkar juga ditemukan di ruangan yang sama, namun kondisinya lebih baik daripada Kingsmen yang tergeletak di lantai dengan tidak berdaya. Ernkar tidak dilukai sama sekali.

Di samping Kingsmen dan Ernkar, masih belum ada yang tahu tujuan Elite Thirteen menyelinap masuk ke dalam Korrona. Hal paling mendasar yang dapat ditebak oleh Korrona mengenai kedatangan Elite Thirteen kemungkinan hanya untuk mempertegas ancaman yang dapat dilakukan oleh Treaston.

Pihak Korrona saat itu juga memperketat penjagaan di seluruh wilayah perbatasan dan juga istana itu sendiri. Hingga sekitar dua minggu setelah kejadian tersebut, mereka belum bisa memastikan dari mana Elite Thirteen masuk ke wilayah Korrona. Pada minggu ke tiga, ada kabar yang datang langsung dari Allandor yang bahwa kerajaan-kerajaan di timur Nazrrog—pada saat waktunya tiba—akan membantu Korrona menghadapi Treaston. Di saat yang sama, Ernkar masih ingat bahwa Igvir pernah mengatakan bahwa dirinya diberi tugas oleh Valddhor untuk mengabarkan peperangan yang terjadi kepada kerajaan-kerajaan timur melalui Allandor. Dengan kabar ini, itu artinya Igvir telah berhasil menyelesaikan tugas yang diberikan padanya. Pertanyaan yang muncul di kepala Ernkar sekarang adalah, apa yang akan dilakukan oleh Igvir?

Sebuah kongres diadakan tak lama setelah kabar sebelumnya sampai di Korrona. Kerajaan Arx menjadi tuan rumah di mana kongres tersebut diadakan secara tertutup. Ernkar—didampingi oleh oleh Penasihat Marrot—menjadi salah satu perwakilan dari kerajaan Xosova yang hadir.

Kongres itu berlangsung selama beberapa hari dan berjalan lancar seperti yang diinginkan oleh semua orang yang hadir di sana, well, setidaknya sebelum datang kerajaan Arhafél. Kerajaan Arhafél menyatakan bahwa ini bukanlah perang di mana mereka harus terlibat di dalamnya.

Mereka juga menyinggung mengenai Nazrrog Treaties yang menjadi landasan tujuan kongres saat itu. Di sana, kerajaan Arhafél juga menyatakan bahwa pihak mereka tidak pernah terlibat dalam Nazrrog Treaties, sehingga mereka merasa tidak mempunyai kewajiban untuk ikut membantu. Hal ini tentu membuat kerajaan-kerajaan lain yang hadir saat itu kesal, namun apa yang disinggung dan sebutkan oleh Arhafél memang benar adanya, Arhafél memang tidak pernah termasuk dalam kerajaan-kerajaan yang menyepakati Nazrrog Treaties.

~~~

"Kau tahu kenapa kita dipanggil?" tanya Ulrun, langkah kaki pertamanya hari ini di istana terasa lebih berat ketimbang sebelumnya.

Isfara, yang berjalan di sebelahnya terlihat acuh tak acuh, pandangannya sinis menatap apa saja yang dapat ia jangkau dengan matanya. Ada banyak penjaga yang sebelumnya tidak ia lihat di istana. Dan bahkan di sisi-sisi koridor sepertinya akan ada lebih banyak penjaga lagi. "Aku tidak tahu," jawabnya singkat. "Aku hanya berharap pangeran memberi kita tugas untuk memburu Elite Thirteen brengsek itu. Kejadian dua minggu lalu benar-benar membuatku kesal."

"Aku juga berharap seperti itu," Ulrun memberi jeda, "aku sama kesalnya sepertimu. Tindakan yang dilakukan Elite Thirteen seolah meremehkan kemampuan kita."

"Bagus kalau kau paham."

"Omong-omong, di mana Heimforn?" tanya Ulrun. Isfara hanya menaikkan bahu sebagai jawaban pada pertanyaan tersebut. Dan ketika mereka berbelok ke koridor terakhir menuju ruangan Erknar, ternyata Heimforn sudah berdiri di sana, menunggu mereka.

"Itu dia."

"Kukira kau terlambat," sambut Ulrun. Kemudian Heimforn mengikuti langkah kedua Kingsmen dan berjalan menuju ruangan Ernkar yang terletak di ujung koridor. "Ada kabar baru? Kau tahu mengapa Ernkar memanggil kita?"

The Runaway ChosenTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang