"Weh, jadi kaga nih take video buat QnA nya?" tanya salah satu laki-laki di meja kafe tersebut, Yugyeom.
"Jadi lah, anjir. Gue udah post question box di snapgram, banyak banget yang nanya." jawab satu perempuan di sana sambil memainkan ponselnya, Jamie.
Kamu tertawa kecil begitu menoleh ke arah kananmu, ada Bambam yang sedang kesusahan membantu menata makanan yang baru datang. Banyak banget, karena makanan-makanan ini yang bakal kalian promosikan selama video nanti makanya kamu berinisiatif ikut turun tangan.
Jadi kamu dan ketiga teman kantormu itu termasuk sangat dekat sampai punya channel youtube ala-ala yang bikin konten hiburan random tiap beberapa kali seminggu. Randomnya itu dari reaksi kpop, vlog, game, dll. Dan syukurnya juga, kalian sudah punya penonton dan pengikut setia di youtube maupun instagram kalian.
Jadwal hari ini kalian bakal bikin video QnA di salah satu studio kerja kalian, yang sudah diwacanakan dari 3 hari lalu. Kumpulnya sih sudah dua jam lalu, pada telat jadi nyusul-nyusulan. Hampir jadi budaya orang Indonesia sih, jadi kamu gak protes.
"Gyeom, buruan ih siapin kameranya! Gue habis ini masih mau ketemu klien." ucap Jamie sambil menaikkan sedikit nada suaranya.
Yugyeom yang sedang sibuk menata kameranya mendengus sebal. "Bacot lo, Jam! Bantuin gue sini makanya."
Jamie walaupun mendengus tetap mendekati Yugyeom dan membantunya.Bambam tanpa ragu mengambil potongan kue di meja dan memakannya. "Ih, ini buat video, bego!" protesmu.
Laki-laki itu tertawa dalam kunyahannya. "Enak ini tuh. Coba deh!" ucapnya sambil menjulurkan kue bekas gigitannya.
"Iya enak, tapi gak jangan belepotan juga!" protesmu kemudian membereskan krim kue yang ada di sudut bibir Bambam menggunakan tissue. Bambam menurut, membiarkanmu membersihkan bibirnya.
"Gapapa belepotan, kan yang ngurusin elo, hehe."
"Kurang ajar hu!" kamu otomatis menoyor kepalanya. Sebenarnya demi menutupi fakta bahwa kamu jadi salah tingkah.
Bambam itu memang orangnya bar-bar. Tebar pesona dan gombal sana-sini. Gebetannya bertebaran di mana-mana. Dan kamu adalah orang yang paling sering diusilin diantara kalian berempat dari Bambam. Bayangin tiap hari diganggu, digombalin, diprank, bahkan sampai diperhatiin. Tidak munafik kalau kamu kadang baper.
YA GAK MUNGKIN GAK BAPER KALO DIUSILIN MULU SAMA COGAN KAYAK BAMBAM?!
"Ayo buruan!" teriak Jamie begitu selesai memasang kamera.
Video terekam dengan lancar dan seru. Tentu itu berkat kalian yang kalau udah bareng bisa bacot banget jadi video Q&A kali ini terasa 'penuh' seperti video-video kalian sebelumnya. Di instagram pun sekitar 100 pertanyaan yang masuk, karena terlalu banyak jadi kalian saring beberapa pertanyaan yang menurut kalian menarik saja untuk dijawab.
Sampai di pertanyaan ke lima belas, Jamie membaca satu pertanyaan. "'Kak (y/n) dan Kak Bambam kapan nikah?' jawab woy wKWKWK" ini Jamie yang bacain sendiri, heboh sendiri, ketawa sendiri.
Kamu langsung mencondongkan badan mendekat ke Bambam yang kebetulan berada di samping kirimu. "Nyanyiin, Bam."
"Apa?"
"Tuhan memang satu~"
"Berarti kalau Tuhannya sama mau dong?" jawab Bambam dengan senyuman usil sambil menatapmu.
Sempat hening beberapa detik sampai suara tawa menggelegar terdengar dari Jamie dan Yugyeom.
"WKWKWKWKWK ANJIIIRRR"
"HAHAHAHAHA ALUS BENER LO HAHAHAHA"
"GAAAKKKK!!" Ucapmu hampir teriak. Malu coy! Kamu yakin mukamu sudah mulai memerah.
KAMU SEDANG MEMBACA
got U stray °˖✧GOT7
Fanfiction[HIATUS] GOT7's IMAGINE(s) Saat dimana lo bucin dan dibucinin GOT7 dengan segala konflik yang ada. CRINGE, CHEESY, BUCIN AREA ⚠ slow update awesome cover by neptonous quxxnryuu © 2018 imagine : new version 🔼